Mohon tunggu...
babarol
babarol Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa Jurusan Fisika Angkatan 2019 Universitas Brawijaya

Memahami, Menelaah, dan Menulis setiap apa yang dapat dipelajari dari kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Anak Muda Apa-Apa Diposting, Emang Penting?

24 Juli 2023   23:37 Diperbarui: 25 Juli 2023   01:34 331
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penggunaan Media Sosial (Foto: koran-jakarta.com)

Update apa yang sudah kamu posting hari ini? Sebagai gen Z dan gen Alpha, kamu tentu sudah tidak asing dengan media sosial, bukan?

Menurut data yang dilaporkan oleh 'Data Digital Indonesia', pengguna media sosial di Indonesia per Januari 2023 sudah mencapai 167 juta populasi dari 212,9 juta populasi pengguna internet. Tingginya jumlah pegguna media sosial tersebut merupakan bukti bahwa media sosial tidak lepas dari kehidupan masyarakat Indonesia, terutama anak muda.

Data Pengguna Internet dan Media Sosial di Indonesia (Foto: andi.link)
Data Pengguna Internet dan Media Sosial di Indonesia (Foto: andi.link)

Tujuan penggunaan media sosial saat ini sudah merambah ke berbagai bidang. Selain untuk tetap menjaga hubungan dengan keluarga dan teman atau mengisi waktu luang, penggunaan media sosial juga bertujuan untuk menemukan inspirasi, mencari berita baru, membeli produk, menemukan komunitas, berbagi cerita kehidupan sehari-hari, bekerja, bahkan hingga penelitian. Dari berbagai tujuan tersebut, tak heran bahwa jumlah pengguna media sosial cukup tinggi.

Manfaat Bermedia Sosial

Manfaat Media Sosial (Foto: grid.id)
Manfaat Media Sosial (Foto: grid.id)


Seiring dengan penggunaannya yang masif, sebenarnya apa sih manfaat bermedia sosial? Sebagai pengguna media sosial, kamu wajib tau apa saja manfaat penggunaan media sosial! Berikut ini  merupakan beberapa manfaat penggunaan media sosial:

Sebagai Media untuk Bersosialisasi

Seperti namanya, media sosial merupakan sebuah tempat yang dapat memudahkan seseorang untuk berkomunikasi dengan orang lain secara online. Sejak hadirnya media sosial, jarak tak lagi menghalangi untuk bersosialisasi. Asalkan ada kuota, koneksi, dan hardware, maka kamu bisa menjalin hubungan sosial dengan siapapun di seluruh dunia.

Sarana Hiburan

Banyak hal menarik yang dapat kamu temui melalui media sosial, di antaranya seperti gambar lucu, video lucu, meme kocak, dan berbagai hal menarik lain yang tak akan membuatmu bosan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun