Mohon tunggu...
KKN XV UNISNU DESA TEDUNAN
KKN XV UNISNU DESA TEDUNAN Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

الوقت أثمن من الذّهب ... "Al waktu atsmanu minadz dzahabi" �time is more valuable than gold

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kolaborasi KKN XV UNISNU Jepara Bersama Bu Endang Sebagai Pengusaha Kerupuk Gandum

17 Agustus 2023   22:30 Diperbarui: 17 Agustus 2023   22:48 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
KKN XV UNISNU JEPARA/Dokpri

Mahasiswa KKN XV Unisnu Jepara dengan ketua Syafi’ah Puspita Lanjar Sari melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Tedunan Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara Provinsi Jawa Tengah. Desa Tedunan merupakan desa yang sangat berpotensi dalam segala bidang. Seperti bidang pertanian, pengrajin kain tenun, perdagangan, wiraswasta, karyawan swasta, tukang, buruh hingga bidang usaha micro kecil menengah (UMKM).

semakin kesini dunia perdagangan terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Namun, di desa ini masih sedikit tertinggal dalam hal pengembangan  produk seperti pengemasan maupun desain logo. Oleh karena itu  masyarakat desa juga perlu mempelajari dan mengikuti perkembangan zaman dengan memulai pengemasan produk tersebut seperti memberikan plastic lalu di pres dengan alat press dan memberikan logo dalam kemasan tersebut. Program tersebut diharapkan dapat menjadi solusi dalam meningkatkan  penjualan.

Namun, program ini tidak akan bisa berjalan lancar jika tidak memiliki tim pemuda yang tangguh dan peduli terhadap pembangunan dan pemberdaayaan masyarakat desa di era digital ini. Untuk itu, mahasiswa KKN XV UNISNU Jepara Desa Tedunan mengadakan program kerja pendampingan Pengemasan produk dan desain kemasan dengan cara membelikan alat press, kemasan, branding yang berguna meningkatkan kualitas pemasaran produk UMKM berupa kerupuk gandum di desa Tedunan Kecamatan Kedung.

Mitra dalam kegiatan ini sasarannya yaitu pasar untuk produk krupuk gandum milik Ibu Endang Iriyani beliau sudah berumur 60 tahun dan usaha tersebut sudah berjalan kurang lebih 25 tahun lamanya. Kegiatan pendampingan dan pembaharuan pemasaran online, serta desain kemasan UMKM oleh tim KKN Tedunan dilakukan secara bertahap.

Tahap pertama, yaitu pengumpulan data. Data yang dikumpulkan berkaitan dengan permasalahan yang dihadapi oleh mitra. Dengan tujuan untuk mengetahui apakah mitra sudah dapat pengemasan produk dalam kemasan yang menarik atau belum. Pengumpulan data dilakukan pada tanggal 25 Juli 2023.


Tahap kedua. Pada tahap kedua ini dilakukan pada tanggal 26 Juli 2023, tim KKN XV membuat dan menciptakan nama brand yang sesuai dan mudah untuk diingat.

Tahap ketiga. Yaitu membelikan alat press, memberikan kemasan, dan upgrading desain. Tahap ini dilakukan pada tanggal 01 agustus 2023. Kemasan produk yang dijual masih dalam desain yang sederhana sehingga perlu inovasi desain kemasan yang lebih menarik.

Kerupuk Gandum Bu Endang/Dokpri
Kerupuk Gandum Bu Endang/Dokpri

Tahap keempat, pengemasan produk, dan mengepress produk. Tahap ini dilakukan pada tanggal 08 Agustus 2023. Pada tahap ini, tim KKN Tedunan melakukan pendampingan dan pelatihan pengemasan produk serta persetujuan nama brand kemasan yang dipimpin oleh tim KKN Unisnu Jepara.

Tahap kelima, Launching dan pelatihan. Pada tahap ini, seluruh tim KKN Tedunan ikut serta dalam proses pengemasan produk dan upgrading desain logo di krupuk gandum Ibu Endang Iriyani. Tidak hanya itu, tim KKN Tedunan juga ikut serta dalam packaging dan foto display produk. Tahap ini dilakukan pada tanggal 09 dan 10 Agustus 2023.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun