Mohon tunggu...
Leni Marlins
Leni Marlins Mohon Tunggu... Freelancer - freelancer

hobi menulis tentang banyak hal untuk menyampaikan ide

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

8 Langkah Mudah Membeli Rumah Melalui BTN

28 Februari 2019   15:53 Diperbarui: 28 Februari 2019   16:26 861
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada titik ini, tugas developer sejatinya sudah berakhir. Sebaliknya, pembeli bertanggung jawab kepada bank untuk membayar cicilan sesuai waktu yang telah ditentukan. Apabila jangka waktu kredit telah selesai dan pembayaran telah luas, barulah dokumen asli rumah akan diserahterimakan oleh bank. 

Perlu diketahui, pada proses ini, kita sebagai pihak yang mengajukan kredit harus membayar sejumlah biaya, yang terdiri atas biaya notaris, biaya APHT, biaya penilai/appraisal, biaya administrasi, angsuran pertama, dan premi asuransi. 

Seluruhnya adalah Rp10.616.210. Namun, biaya ini berbeda-beda pada setiap pembeli, tergantung pada lama plafon kredit, besar DP, usia pihak yang mengajukan, dan beberapa pertimbangan lain. Untuk lebih jelasnya, kita bisa meminta agen bank untuk memperhitungkan biaya akad kredit tersebut terlebih dahulu. 

8. Membayar Cicilan Kredit

Setelah akad kredit, rumah tersebut sudah bisa ditempati. Selanjutnya, tugas kita adalah membayar cicilan kredit tiap bulan. Supaya lebih praktis, kami diminta untuk meng-install aplikasi BTN Mobile di smartphone. 

Melalui aplikasi ini, kami bisa mengecek informasi rekening dengan sangat praktis, melakukan pembayaran dengan QR Pay, melakukan transfer, melakukan pembayaran untuk macam-macam kebutuhan, melakukan pembelian, bahkan mengetahui informasi suku bunga dan kurs. Tampilan aplikasi yang sederhana dan mudah digunakan ini membuat pengalaman menggunakannya lebih memuaskan.

Layanan dari BTN Mobile (foto: dokpri)
Layanan dari BTN Mobile (foto: dokpri)
Nah, demikian pengalaman kami membeli rumah melalui layanan KPR BTN. Pengalaman ini bagi kami sangat berharga. Berkat dukungan pihak-pihak yang kompeten di BTN, kami kini bisa memiliki properti sendiri dan tidak perlu khawatir dengan besarnya harga properti pada lima tahun mendatang. Kami juga ingin agar generasi milenial lain dapat menikmati hal yang sama. 

Selamat ulang tahun yang ke-69, BTN! Semoga kita terus bersahabat dengan baik hingga tahun-tahun yang akan datang. Teruslah melakukan inovasi untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi keluarga-keluarga di Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun