Mohon tunggu...
Ghiffari DA
Ghiffari DA Mohon Tunggu... Freelancer - Kang Ngopi

KONGRES

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Bermain ML di Kala Ramadhan Boleh Asal ....

18 Maret 2024   22:17 Diperbarui: 19 Maret 2024   07:05 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tebar Hikmah Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Secara esensi Ramadhan adalah bulan penuh ampunan, penuh makna, serta penuh bonus berkali-kali lipat untuk beribadah. Tiap orang berlomba mendawamkan ibadah di bulan suci ini. Ada yang tadarus al-qur’an, meningkatkan ibadah shalat, berbagi pada sesama dan bahkan masih banyak ibadah lainnya. Namun, kebanyakan dikalangan muda-mudi dan kaum mendang mending saat ini, waktu ramadhan adalah momen untuk berkumpul terutama mabar game online. 

Yang menjadi rutinitas disetiap harinya pagi, siang, malam bahkan hingga esok kembali menyongsong tak sedikit dari kaum muda-mudi yang menghabiskan malam hingga saat sahur untuk bermain game dan esok harinya bisa tidur hingga adzan maghrib menyongsong. Sebut saja salah satu game online yang sering dimainkan oleh kaum muda-mudi saat ini adalah mobile legend.

Alhamdulillah season ke-31 mobile legend telah terlewatkan semua player kembali kepada fitrahnya yaitu “Epic” terdapat beberapa golongan dari kaum yang memainkannya. Ada golongan orang yang berjuang hingga bisa ke tahap ”Mythic”. Ada juga yang hanya stuck di epic (epic abadi). Maka itulah mobile legend jika dilihat dari sudut pandang permainan.

Sahabat-sahabat kaum mendang-meding sekalian.

Begitulah Ketika tangan terlalu dekat dengan gadget, hati akan terlalu jauh dengan sujud. Maka salah satu solusinya adalah ”tandzimul waqti” atau pembagian waktu.

الفرق بين الأشخاص الناجحين والفاشلين ليس اختلافا في العقل ولكنه اختلاف في إدارة الوقت

Perbedaan orang yang sukses dan orang yang gagal bukanlah perbedaan pikiran tetapi perbedaan dalam manajemen waktu.

Maka dari itu, jikalau kita ingin menjadi orang yang sukses, mulailah untuk mengatur waktu. Bermain game boleh asal dibatasi waktunya. Bermain berapa menit, serta ibadah berapa menit. Kalau bisa perbanyak ibadah.

Katanya kang Bahlul bijaklah dalam bermain game jikalau bisa kita ambil satu pembelajaran dari bermain game tersebut contohnya di season 31 kita hanya stuck di epic maka season selanjutnya season 32 kita harus banyak belajar agar tidak stuck. Ibarat kata dalam hidup jika tahun lalu kita stuck disitu-situ saja. Di tahun ini kita harus banyak belajar.  

Jikalau di season ke 31 kita hanya menggunakan satu hero saja yaitu selena roam atau saber roam. Maka di season selanjutnya kita harus belajar hero lain. Sama seperti kehidupan jikalau satu tahun lalu kita hanya belajar satu ilmu, maka tahun ini kita harus belajar banyak ilmu.

Semoga di season ke-32 mobile legend ini kita menjadi player-player yang pro dan lebih baik lagi. Dan semoga dalam kehidupan kita bisa menjadi pribadi-pribadi yang sholeh dan lebih baik dari sebelumnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun