Di era digital seperti saat ini, kebutuhan akan sumber daya manusia yang melek teknologi dan mampu mengelola data secara efektif semakin meningkat. Untuk menjawab tantangan tersebut, Huawei melalui Huawei ICT Academy menghadirkan berbagai program pelatihan dan sertifikasi yang dirancang untuk menyiapkan generasi muda menghadapi revolusi industri 4.0, salah satunya melalui CRA Training Program -- Data Management and Analysis.Â
Apa Itu Huawei ICT Academy?
Huawei ICT Academy adalah program kemitraan global antara Huawei dan institusi pendidikan tinggi yang bertujuan untuk:
Menyediakan pelatihan berbasis industri,
Meningkatkan keterampilan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) mahasiswa,
Menghasilkan talenta digital yang siap kerja.
Program ini telah diluncurkan di lebih dari 120 negara dan melibatkan ratusan universitas serta puluhan ribu peserta.
CRA Training Program: Fokus pada Data Management and Analysis
Salah satu course unggulan yang ditawarkan adalah Data Management and Analysis (CRA - Certified Reliable Analyst). Pelatihan ini berfokus pada kemampuan mengelola, menganalisis, dan menafsirkan data menggunakan pendekatan berbasis teknologi terkini seperti cloud, big data, dan AI.
Materi yang dipelajari meliputi: