Mohon tunggu...
laksana adi
laksana adi Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Dengan melakukan travel membuka perspektif kita tentang dunia baru

Berbagi

Selanjutnya

Tutup

Trip

Hotel di Semarang yang Memecahkan Rekor MURI

13 November 2019   14:44 Diperbarui: 14 November 2019   11:48 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Seminggu setelah menikah, saya bersama istri berencana mengadakan short trip ke Kota Semarang. Kami sengaja memilih Kota Semarang sebagai tujuan trip kali ini karena tidak sedang tidak ingin bercapek ria. Kadang ada enaknya juga ngetrip di kota-kota besar karena segala fasilitas dan akses sangatlah mudah.

Namun sebelum itu, kami memesan kamar hotel di aplikasi Traveloka. Beragam hotel tersedia di aplikasi ini dengan informasi yang lengkap. Namun dari semua hotel yang tersedia, kami lalu memutuskan untuk menginap di sebuah hotel yang pernah memecahkan rekor MURI sebagai Penyelenggara Kolam Renang Terbuka di Hotel Tertinggi dengan ketinggian 97 meter dari permukaan tanah. Hotel tersebut bernama Star Hotel dengan standar bintang 4.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Kami memesan kamar tipe Deluxe Room dengan tarif Rp 480.000,- permalam dan sudah termasuk sarapan. Sebelumnya saya sempat salah dalam memilih tanggal check-in. Namun permasalahan tersebut dapat tuntas dalam hitungan menit. Ketika saya menghubungi customer service Traveloka, selanjutnya ia meneruskannya ke customer service Star Hotel untuk reschedule jadwal check-in. Tak sampai di situ, saya dapat memilih kamar di lantai nomor berapa. Saya memilih kamar di lantai yang paling tinggi supaya dapat melihat view Kota Semarang lebih luas.

Dengan tarif Rp 480.000,- Star Hotel menyediakan kamar yang sudah bagus menurut kami. Fasilitas yang disediakan pun lengkap dan bersih. Ukuran kamar tidur dan kamar mandi juga pas. Tidak luas namun juga tidak sempit.

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi

Tak ketinggalan juga, kami menuju ke rooftop hotel untuk melihat kolam renangnya. Kolam renang di hotel ini dibagi menjadi 2, untuk anak-anak dan dewasa. Dan dimensinya pun tidak terlalu luas. 

Kalau menginap di sini jangan lewatkan view Kota Semarang pada malam hari.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun