Mohon tunggu...
Kusuma Dewi
Kusuma Dewi Mohon Tunggu... Lainnya - S1 Pendidikan Geografi, Universitas Negeri Malang

Hanya seorang Microstocker, Content Creator, dan Writer

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pegiat Literasi Masyarakat: Galang Buku untuk Desa Tawangsari Kabupaten Malang

21 Juni 2020   13:54 Diperbarui: 20 Juni 2021   07:00 212
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1. Penyerahan Donasi Buku secara Simbolis kepada Pihak Pemerintah Desa Tawangsari

“Terima kasih kepada mas dan mbak dari KKN UM yang mengabdi di Desa Tawangsari ini, atas kepeduliannya pada anak-anak maupun masyarakat desa kami. Sungguh penggalangan donasi buku dan semangat dari Mahasiswa KKN UM patut menjadi contoh konkret pemuda- pemudi di luar sana agar dapat berkontribusi juga dalam meningkatkan literasi dan budaya membaca.” Sambut Miftakhul Anwar, Kepala Desa Tawangsari.

Harapan dari pihak mahasiswa KKN UM dengan adanya donasi buku ini, dapat mendukung budaya membaca dan literasi masyarakat. Dengan ikut turun tangan dalam pembangunan tempat baca yaitu melalui donasi buku, maka diharapkan dapat mempercepat penyelesaian pembangunan dan dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar maupun wisatawan yang bekunjung. 

Selain itu semoga kedepannya dapat menjadi destinasi wisata edukasi yang lebih dikenal oleh masyarakat luas dan dapat menyediakan lebih beraneka ragam buku dari sebelumnya. Setelah ruang ilmu tersebut berdiri, diharapkan agar dapat dikelola, dijaga, dan dirawat dengan baik, agar dapat bermanfaat dan dimanfaatkan untuk generasi berikutnya.

“Donasi buku ini adalah kepedulian kami sebagai anggota KKN UM edisi Covid-19 di Desa Tawangsari yang merupakan tanggungjawab sosial kami untuk anak-anak maupun masyarakat disini, agar tetap menjalankan budaya membaca buku dan literasi dikala pandemi seperti ini sekalipun.” Ujar Oktavian Rendra, koordinator desa saat penyerahan donasi buku.

Korespondensi Penulis: Milla Chamida

Editor: Kusuma Dewi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun