Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pengaruh Globalisasi Budaya terhadap Nasionalisme dan Masa Depan Bangsa Indonesia

6 Januari 2023   15:03 Diperbarui: 6 Januari 2023   15:04 346 0
Globalisasi merupakan salah satu fenomena khusus dalam peradaban manusia yang berkaitan dengan peningkatan ketergantungan antarbangsa serta antarmanusia di seluruh dunia melalui perdagangan, investasi, perjalanan, budaya populer, dan bentuk-bentuk interaksi lainnya sehingga batas-batas antar suatu negara semakin samar. Globalisasi merupakan salah satu gejala telah tersebarnya nilai-nilai dan budaya tertentu ke seluruh dunia sehingga menjadi budaya dunia atau yang disebut world culture. Globalisasi budaya sendiri merupakan suatu penyebaran budaya yang berupa gagasan, makna, dan nilai ke seluruh dunia dengan tujuan untuk memperluas dan mempererat hubungan sosial antarmanusia. Penyebaran tersebut dilakukan dengan berbagai media, diantaranya yaitu melalui internet, media budaya masyarakat, perjalanan turis ke luar negeri, dan sebagainya. Gejala terjadinya globalisasi budaya sebenarnya telah semenjak lama, tepatnya sejak perjalanan para penjelajah Eropa Barat ke berbagai tempat dan benua di dunia ini. Namun globalisasi budaya secara intensif mulai terasa saat awal abad ke-20 seiring dengan berkembangnya teknologi komunikasi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun