Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Penggunaan Seed Therapy dan Ramuan Herbal untuk Menjaga Kestabilan Berat Badan

14 November 2017   14:38 Diperbarui: 14 November 2017   15:12 1558 8
Menjaga berat badan supaya tetap stabil dan masih dalam selang normal tidaklah mudah apalagi bagi wanita yang sudah melahirkan dan berusia di atas usia 40 tahun.  Berat badan ideal dan normal dapat dilihat dari beberapa standar penilaian. Mulai dari penilaian secara konvensional ataupun menurut rumus BMI.  Pada tulisan kali ini saya mencoba berbagi berdasarkan pengalaman pribadi cara menjaga berat badan dengan menggunakan energi potensial biji pada titik-titik akupunktur di tangan dan kaki digabungkan dengan meminum ramuan herbal.  

Terapi biji atau seed therapy adalah metode komplit dari penggunaan tekanan atau pemijatan di kaki dan atau tangan dengan jarum atau yang lain.  Pada terapi biji, penggunaan jarum digantikan oleh biji (Heriza Budiman,  Makalah Pelatihan Seed Therapi. Bogor. 2017).  Seperti kita ketahui kekuatan daya tumbuh dari biji dapat mampu mendorong dirinya sendiri tumbuh dalam tanah yang padat.  Hal ini merupakan energi potensial tersembunyi yang digunakan untuk terapi.  Biji ditempelkan pada titik yang diperlukan dan diganti setiap 24 jam.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun