Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bola Pilihan

Lyon Vs Man City: Petaka Itu Bernama Moussa Dembele

16 Agustus 2020   06:36 Diperbarui: 16 Agustus 2020   07:16 134 13
Pertandingan lanjutan babak Quarter Final Liga Champions 2020 antara Olympique Lyon vs Manchester City berlangsung sengit sejak awal pertandingan.

Manchester City sejak awal memang mendominasi permainan, sementara Lyon praktis hanya menunggu dan mengandalkan counter attack. Hal ini terlihat dari ball possesion yang 72% untuk The Citizens berbanding 28% saja untuk Les Gones.

Namun walaupun mengontrol jalannya pertandingan, City malah kebobolan terlebih dahulu oleh gol Maxwel Cornet di menit ke-24 setelah lolos dari perangkap offside Kyle Walker. De Bruyne pun sempat hampir menyamakan kedudukan melalu tendangan bebas, namun skor bertahan 1-0 untuk Olympique Lyon.

Di babak kedua, City langsung mencoba nge'gas' dengan menarik keluar Fernandinho serta memasukan Riyad Mahrez untuk menambah daya gedor Man City. Di menit ke-64 sejatinya City punya peluang menyamakan kedudukan. Lagi-lagi dari De Bruyne dan dari tendangan bebas, namun sayang belum berbuah gol.

Gol yang ditunggu-tunggu City hadir di menit ke-69. Sebuah cut-back dari Raheem Sterling diselesaikan dengan baik oleh Kevin De Bruyne. Gol ini pun menambah semangat The Citizens untuk comeback.

Namun petaka hadir kala Rudi Garcia menarik keluar Memphis Depay dan memasukan sang super-sub Moussa Dembl di menit ke-75. Hanya 4 menit berselang Dembl langsung mencatatkan namanya di papan skor setelah ia menerima umpan dari Aouar. Meskipun diwarnai drama VAR, namun gol ini pada akhirnya tetap di sahkan, yang membuat pelatih Man City, Pep Guardiola naik pitam di sisi lapangan.

Manchester Biru mau tidak mau memasukan David Silva menggantikan Rodri untuk menyamakan skor. Apalah daya, justru Lyon yang berhasil memastikan langkah mereka ke Semi Final Liga Champions 2020 dengan gol dari Moussa Dembl (lagi) pada menit ke-87.

Kelolosan Olympique Lyon pun menambah daftar kejutan di Liga Champions 2020, setelah sebelumnya ada Atletico yang disingkirkan RB Leipzig dan Bayern yang menghantam Barca 8-2.

Kekalahan City juga menambah rentetan hasil buruk Pep Guardiola saat bermain di babak Perempat Final UCL. Pep menelan 3 kekalahan di 3 musim beruntun di babak Perempat Final UCL (17-18, 18-19, 19-20).

Hal unik juga terjadi karena untuk pertama kali setelah terakhir terjadi di tahun 2012-2013, semifinal UCL hanya direpresentasikan oleh 2 negara yaitu Bayern Munich & RB Leipzig (Germany) dan Olympique Lyon & PSG (France).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun