Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Dampak Menyontek bagi Pembentukan Karakter Siswa-siswi

24 November 2023   21:53 Diperbarui: 25 November 2023   05:43 258 0

Menyontek biasanya dilakukan untuk kepuasaan diri agar dirinya memiliki suatu prestasi atau nilai yang baik.Entah itu untuk menghindari amarah orang tua atau untuk melindungi diri dari rasa malu karena nilai jelek.Siswa maupun siswi yang memulai menyontek akan menjadi ketergantungan dan merasa haus untuk terus melakukannya.Sekali menyontek,mereka akan merasa ketagihan dan berlindung di dalam perbuatan salah itu.

Karakter adalah seperangkat sifat yang dikagumi.Karakter bersifat kebaikan dan kebajikan.Karakter siswa maupun siswi juga dipengaruhi oleh kebiasaan yang dilakukan.Apabila siswa-siswi membiasakan diri menyontek sama saja mereka ingin membentuk karakter diri yang tidak baik.Karakter yang mencari gampangannya saja,melakukan kecurangan demi mencapai keberhasilan demi kepuasan diri.Karakter membenarkan perbuatan yang jelas-jelas salah.Karakter menipu diri sendiri dan orang lain.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun