Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Gelembung Pecah dan Piramida Akan Runtuh?

2 Oktober 2012   23:25 Diperbarui: 24 Juni 2015   23:20 3811 0
Membaca press release VGMC di http://press.vgmc.com/main/ID/2012/10/ entah mengapa saya menduga hanya dalam hitungan bulan gelembung itu akan pecah dan piramida itu akan runtuh lalu...saya tidak bisa membayangkan apa yang akan terjadi.

Koreksi jika saya keliru memahami beritanya. Poin-poin yang saya tangkap:


  1. VGMC memecah diri menjadi tiga perusahaan. Yang satu mengurus semua saham kepemilikan emas, yang satu lagi semua saham kepemilikan platina. Yang terakhir semacam mengurus investasi saja.
  2. Dari Panama dipindahkan ke Belize dan British Virgin Island. Ada yang sadar bahwa pindahnya dari cigak ke beruk saja?
  3. Perusahaan yang bernama PCEF mengurus tambang emas atau kepemilikan saham orang berinvestasi dalam emas (bingung memahaminya) sebenarnya perusahaan tambang atau reksadana tertutup, sih? Closed-end fund, itu namanya. Berkaca ke ECMC yang IPO menjadi Lead All Investment Ltd, juga dari tambang emas ke reksadana, does it ring a bell?
  4. Semua saham emas yang dulu ada di VGMC Panama akan ditransfer ke PCEF dan proses itu butuh waktu 60 hari terhitung mulai 1 Oktober. Dividen terakhir yang dibayarkan adalah 30 September sehingga tidak ada lagi dividen hingga Desember. Pertanyaan: uang investor aman? Investor akan merasa aman?
  5. VGMC Panama akan mentransfer saham platinum ke VGMC Belize. Peraturan baru muncul bahwa setiap pemilik saham platinum mesti memiliki minimum 10 ribu saham sebelum 1 Desember.  Kalau tidak bisa mempertahankan jumlah segitu, maka akun akan ditutup. Halllowwww.
  6. Harga saham per Oktober 1 USD dan akan naik 5 sen USD setiap bulan. Kalau gak ada uang sekarang, harus cari uang segera, gitu?
  7. Pemilik saham platinum baru dan normal harus punya minimum 10 ribu saham, yang premier harus 50 ribu.
  8. Bagaimana kalau sudah punya saham platinum tapi masih kurang dari jumlah 10 ribu atau 50 ribu? Jawabannya: genapkan kekurangannya. Kalau tidak 1 Desember harus unsubscribe (kalau menurut mereka artinya pesanan dibatalkan, okelah) dan akun akan ditutup. Artinya, anda harus tetap punya 10 ribu, kan, agar saham anda diakui. Jumlah uangnya = 10.000 lembar x 1 USD, ya, sekitar 100 juta rupiah untuk pemegang saham baru dan 500 juta untuk pemegang saham premier.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun