Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Memanfaatkan Fasilitas Google Kalender

16 Mei 2013   13:49 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:29 393 2
Dengan google kalender  maka akan mempermudah kita untuk mengatur jadwal di tengah aktivitas yang padat. Menggunakan fasilitas google kalender ini maka kita tak perlu susah untuk memberi tahu kerabat-kerabat untuk mengadakan pertemuan. Dan kerabat  kita dengan mudah mengetahui jadwal kita, karena ada fasilitas share jadwal untuk orang-orang yang telah ditentukan.

Selain itu kita akan mendapat sms untuk peringatan bahwa ada suatu acara pada tanggal,waktu dan tempat yg telah kita tulis dengan fitur reminder yang bisa dihubungkan dengan handphone. Jadi fasilitas ini benar-benar sangat mempermudah dan menghemat dalam pengaturan jadwal kita. Penambahan agenda kegiatan pun dapat dilakukan setiap saat.

Namun sebelum memanfaatkan fasilitas Google Kalender ini, kita terlebih dahulu harus membuat akun pada Google. Langkah-langkah pemanfaatan fasilitas Google Kalender adalah sebagai berikut :

1.Buka situs www.google.com kemudian klik masuk seperti yang terlihat pada jendela di bawah ini

2.Masukkan alamat email dan sandi akun Google anda seperti pada gambar di bawah ini dan kemudian klik masuk

3.Setelah itu klik option “Kalender”

4.Setelah masuk pada Google Kalender, klik buat untuk membuat agenda atau kegiatan anda seperti pada gambar di bawah ini

5.Atau bisa juga membuat agenda dengan cara langsung meng-klik pada kolom kosong sesuai dengan waktu dan tanggal agenda anda, lalu klik enter dan akan tersimpan secara otomatis

6.Bila anda akan membagikan acara atau jadwal kegiatan anda pada orang lain maka klik share, tuliskan nama kegiatan anda dan ketikkan alamat email teman anda. Bila sudah benar lalu klik share atau bagikan seperti yang terlihat pada tampilan di bawah ini

Semoga bermanfaat *-^

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun