Mohon tunggu...
KOMENTAR
Analisis

Kala Fadli Zon Mimpi di Siang Bolong, Sebut Elektabilitas Prabowo-Sandi 63%

15 Februari 2019   15:27 Diperbarui: 15 Februari 2019   15:49 54 0
Entah karena delusional atau ketinggian angan-angan, klaim sepihak dari BPN Prabowo-Sandi kadang membuat perut sedikit mulas. Mereka seperti mimpi di tengah hari bolong.

Seperti baru-baru ini, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon sesumbar bahwa Prabowo Subianto-Sandiaga Uno bakal menang melawan Jokowi-Ma'ruf Amin. Bahkan, ia memprediksi paslon nomor urut 02 ini bakal memperoleh 63 persen.

Tentu saja, pernyataan tak masuk akal itu mendapatkan tanggapan dari banyak piihak, termasuk dari kubu TKN Jokowi-Maruf sendiri.

Menurut Wakil Sekretaris Jenderal Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi - Ma'ruf Amin, Johnny G Plate, prediksi Fadli itu merupakan sebuah mimpi di pagi hari.

Ia mengatakan, hasil dari sejumlah survei sudah jelas membuktikan bahwa suara Jokowi - Ma'ruf mampu mengungguli Prabowo - Sandi. Bahkan selisihnya masih di kisaran angka 20%.

Hal senada juga diungkapkan Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thorir.Menurutnya, mayoritas lembaga survei melihat pasangan Jokowi-Maruf Amin masih unggul dibandingkan lawannya.

Oleh sebab itu, Erick meminta kubu 02 itu untuk membuktikan elektabilitas Prabowo - Sandi unggul. Pembuktian dengan data yang tepat akan memberikan informasi yang benar ke masyarakat.

Lucu memang aktor-aktor politik di kubu 02 tersebut. Mereka ingin menang, tetapi tidak berdasarkan dunia nyata, melainkan hasil angan-angan belaka.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun