Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Anak-anak dan Kehidupan

31 Juli 2021   16:42 Diperbarui: 31 Juli 2021   17:23 188 25
Anak yang kukasihi,
Duduk di sinilah,
Usai sudah kupunguti waktu
Seharian, dengan tangan menengadah

Ada harap dalam setiap jejak langkah lelaki tuamu ini
Ada doa teriring dalam tiap karya tangan Bunda
Dengan sebanyak-banyaknya harap untukmu, anak yang kusayangi
Agar hidup terjalani dalam bahagia senantiasa
 
Dalam rangkaian puji
Kusemaikan mimpi
Di tepian sakit
Janganlah pula engkau menjerit
 
Lihatlah cicak berlari,
Atau burung yang bernyanyi
Tak usah lagi perih kau rasa
Tak perlu susah kau derita

Perihal menjadi dewasa bukan pilihan usia
Perihal bersikap bijaksana adalah pilihan rasa
Kehidupan yang menjelma bisa dipenuhi onak duri
Namun perjuangan tak boleh berhenti

...

Ayuri untuk Inspirasiana
(Ayu dan Ari)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun