Mohon tunggu...
KOMENTAR
Politik

Ada Apa dengan DPR?

18 April 2011   01:40 Diperbarui: 26 Juni 2015   06:42 70 0
Membaca berita tentang wakil rakyat yang dianggap sebagian pengamat tidak sesuai dengan harapan, DPR dianggap memiliki kualitas yang rendah, bahkan masyarakat menilai DPR tidak lagi membela kepentingan rakyat. Celakanya lagi ada sebagian masyarakat yang merasa lembaga ini tidak perlu ada. Ini menunjukkan bahwa DPR tidak lagi mendapat legitimasi penuh dari rakyat. Timbul pertanyaan "Ada apa dengan DPR?"

Dari keadaan ini hendaknya DPR mengevaluasi diri. Parpol-parpol dalam parlemen harus juga mendorong anggotanya di Legislatif untuk memiliki karakter yang baik, memiliki hati "hamba". Mereka harus ingat bahwa keberadaan dirinya di parlemen bukan untuk membela kepentingan pribadi ataupun kelompok tertentu, namun untuk membela kepentingan rakyat.

Tulisan ini dibuat sebagai bentuk keprihatinan pada apa yang terjadi di lembaga yang "terhormat" di negeri ini. Salam Perubahan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun