Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Hujan dari Mahameru

4 Desember 2021   23:14 Diperbarui: 4 Desember 2021   23:15 43 3

Sang Hyang Siwa seakan menabur abu
Memberi noktah merah bulan Desember
Mengubur sabana keunguan dari pepohonan Verbena
Menghapus panorama hamparan Salvinia molesta

Mahameru murka, mengaduk awan abu gelap hingga menggumpal dan memberat
Berteriak keras, muntah berwarna merah

Para pendaki menyeru di lereng-lereng
Berhentilah murka
Jawa akan terombang ambing di lautan luas
Berguncang mengusik Dewata, Hyang dan mahluk halus

Semeru Mahameru,
Kau ditancapkan di Malang dan Lumajang
Membawa kisah tua Tantu Pagelaran Jawa
Murkamu adalah hujan derita di bumi

Karena kau adalah paku bumi

Jakarta, 04122021.22.21 WIB

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun