Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Universitas Andalas Dukung Program Prioritas Pengembangan Peternakan Sumatera Barat

13 September 2023   13:05 Diperbarui: 13 September 2023   13:26 91 0

Sumatera Barat sebagai daerah prioritas pengembangan peternakan untuk wilayah barat Indonesia memiliki peluang besar dari segi kawasan. Namun, tidak dapat dipungkiri lambatnya pertumbuhan hewan ternak menjadi kendala yang umumnya dialami peternak. Hal ini dapat disebabkan oleh faktor genetik dan faktor lingkungan. Salah satu faktor lingkungan yang sangat berpengaruh adalah pakan, pakan yang tidak mencukupi kebutuhan mineral tubuh ternak dapat mengakibatkan defisiensi mineral. Meski dibutuhkan dalam jumlah kecil, mineral sangat penting dan diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan hewan ternak.

Kekurangan mineral mengakibatkan ternak mengalami penurunan nafsu makan sehingga efisiensi makanan tidak tercapai dan terjadi gangguan pertumbuhan, serta gangguan kesuburan ternak  bibit. Ternak khususnya ruminansia yang kekurangan mineral biasanya suka menjilati atau menggigit kayu yang ada di kandang. Jika defisiensi mineral terus terjadi dalam waktu yang lama, maka dapat mengakibatkan kelumpuhan pada ternak.

Kekurangan mineral pada ternak dapat dicegah dengan memberikan pakan tambahan yang kaya akan mineral, salah satunya adalah dengan pemberian mineral block. Mineral block merupakan salah satu pakan tambahan (suplemen) untuk ternak ruminansia, yang berbentuk padat dan kaya akan nutrisi terutama mineral. Bahan dalam pembuatan mineral block antara lain ultra mineral, molases, mineral dan bahan lainnya dengan kandungan protein dan mineral yang cukup tinggi.

Dalam pencegahan defisiensi mineral pada ternak ruminansia yang ada di Nagari Padang Sibusuk, tim KKN mahasiswa Universitas Andalas tahun 2023 melakukan  program pembuatan dan penyuluhan mineral block sebagai pakan tambahan (suplemen) untuk ternak. Kegiatan diawali dengan pembuatan mineral, lalu dilakukan sosialisasi langsung ke beberapa peternak. Sosialiasi diawali dengan menjelaskan terlebih dahulu apa itu mineral beserta manfaatnya, serta akibat jika kekurangan mineral kepada para peternak. Selanjutnya penjabaran suplemen yang berupa mineral block sebagai salah satu solusi kekurangan mineral pada ternak kepada para peternak dan bagaimana cara pembuatannya. Pada pengujung kegiatan, dilakukan pemberian dan pemasangan mineral block di kandang milik peternak. Kegiatan ini dimulai sejak 1 Agustus 2023, dan berakhir pada 9 Agustus 2023.

Kegiatan ini mendapat respon baik dan antusiasme dari peternak Nagari Padang Sibusuk. Dengan adanya program ini diharapkan kedepannya dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peternak dalam mengatasi permasalahan defisiensi mineral.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun