Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Hujan di Musim Kemarau

11 Juli 2020   03:10 Diperbarui: 11 Juli 2020   02:58 56 3
Hidup di kandang kenestapaan
Merengek di kesunyian malam
Terlarut dalam kesedihan
Gusar,
Saat cukong-cukong memamerkan tubuhnya
Nestapa hidup dalam keinginan
Dan tanpa mu, siksa yang sangat kejam

Bagaimana aku membalasmu
O, hujan di musim kemarau
Sampai tanah gersang yang kau siram mengalirkan kehidupan

Bagaimana aku membalasmu
O, api yang menjalar di pohon tumbang
Dibakarnya pohon tumbang yang menutupi jalan

Bagaimana aku membalasmu
O, air yang diserap bunga mawar
Dihancurkanya layu yang mengancam bunga mawar

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun