Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Beli Laptop atau PC Desktop?

16 Mei 2012   07:04 Diperbarui: 25 Juni 2015   05:13 24 0
Laptop atau komputer jinjing sedang booming di pasar elektronik, popularitas laptop hampir menyamai telepon genggam, kini hampir semua orang punya laptop dari anak-anak sampai orang dewasa, kemudian lahirlah istilah netbook, notebook yang lebih ringkas dan ringan di bandingkan dengan laptop yang identik berukuran besar dan berat. PC Desktop atau komputer meja yang mobilitasnya kurang, kelemahan terbesar desktop tidak bisa di bawa-bawa, lebih kaku dan popularitasnya dari pertama kali dikenalkan sampai sekarang stagnan kasarnya begitu-begitu saja, tetapi penggemar fanatiknya cenderung bertambah terutama gamers. Untuk end user(pemakai) rumahan timbulah dilema antara membeli laptop atau desktop, ingat! jadilah customer yang cerdas, pelajari dulu kebutuhan anda dan mobilitas anda sebagai end user, akhir-akhir ini banyak orang yang salah kaprah, mereka menganggap laptop selalu lebih baik dibandingkan dengan desktop, pernah beberapa orang ke toko komputer melihat harga desktop rakitan yang tinggi lantas mereka berakata "mendingan beli laptop sekalian!" spontan di benak saya timbul pemikiran mereka tidak mengerti. untuk memecahkan masalah ini coba list apa alasan anda mau membeli komputer, apa saja kebutuhan anda, seperti apa mobilitas anda, jangan sampai nanti barang sudah di beli anda kecewa karena fitur-fiturnya kurang pas dengan kebutuhan, kalau masih bingung akan saya bantu membuat list seperti berikut 1. saya mau beli komputer untuk anak-anak, buat dirumah saja beli desktop! jangan laptop, laptop rentan rusak jika digunakan anak-anak, apalagi hanya dirumah tidak memiliki mobilitas tinggi, kalau beli laptop belum carghernya rusak, baterainya jebol, dan lain-lain, kalau mau memperkenalkan anak dengan komputer beli PC Desktop karena lebih murah lebih kokoh, budget 3 juta untuk membeli laptop, spek yang di dapat pas-pasan tapi kalau beli desktop 3 juta sudah dapat yang bagus. 2. Saya mau beli komputer gaming beli desktop! laptop gaming kemampuannya tidak sama dengan desktop gaming, gamers biasanya mobilitasnya tidak tinggi, tidak ada orang datang ke coffe shop untuk main game, laptop gaming harganya diatas 7 juta dan belum tentu bisa main semua game DVD, harga 7 juta di desktop, anda sudah dapat spek yang tinggi dan pasti bisa main semua game DVD. ingat! core i3 versi laptop kemampuannya tidak sama dengan core i3 versi desktop, karena versi laptop itu core i3 versi mobile begitu juga dengan VGAnya. 3. saya mau beli komputer untuk kerja dan browsing beli desktop! dikantor atau dipabrik biasanya menggunakan desktop karena lebih murah dan low maintenance, lagi-lagi cek mobilitas anda. 4. saya butuh komputer untuk kerja dan mobilitas saya tinggi beli laptop! tidak ada yang bisa saya utarakan karena kelebihan laptop ya cuma itu, bisa di bawa kemana-mana sama gengsinya lebih bagus. jadi cek lagi kebutuhan anda jangan beli laptop karena gengsi, beli komputer sesuai kebutuhan, jadilah customer yang cerdas.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun