Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Jogo Santri, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Sosialisasikan 3M

19 Januari 2021   21:02 Diperbarui: 19 Januari 2021   21:02 82 2
Semarang, - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram Dari Rumah (MIT DR) sosialisasikan 3 M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak) di Pondok Pesantren Salafiyah Miftahul Ulum, Gayamsari Kota Semarang, Sabtu  (16/01/2020).

Sosialisasi 3M sendiri bertujuan guna membiasakan diri untuk para santri agar selalu menjaga kebersihan, kebugaran jasmani maupun rohani.

Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Miftahul Ulum, Supartono Latif menyambut baik sosialisasi 3 M di lingkungan pondok pesantrennya. Menurutnya hal tersebut kegiatan yang bagus agar santri senantiasa menjaga kebarsihan lingkungan, kebersihan diri, dan rohani.

"Hal ini saya rasa perlu dilakukan dikalangan pesantren, karena, disini banyak santri yang menetap dalam satu tempat, satu kamar, dan satu ruangan. Maka dari itu perlunya perhatian lebih terhadap para santri, dan seluruh  pihak yang terkait di dalamnya," ucapnya.

Terlepas nantinya pandemi covid-19 berakhir, Supartono menginginkan program tersebut terus berjalan karena santri bisa mendisiplinkan diri untuk hidup sehat dan bersih.

Sedangkan salah satu santri Syarif Hidayatullah mengaku senang dengan kegiatan sosialisasi 3M tersebut. Baginya kegiatan itu bisa mengingatkan santri untuk patuh  pada protokol kesehatan.

"Ya saya senang sekali, para santri butuh pendisiplinan diri untuk menjaga kebersihan mas," katanya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun