Mohon tunggu...
KOMENTAR
Edukasi

"Eksistensi Generasi Digital (Gen-Y)"

24 Maret 2013   14:29 Diperbarui: 24 Juni 2015   16:18 816 0

Perubahan keadaban dunia ini melahirkan istilah nama untuk setiap generasi yaitu baby boomer, generasi, x, generasi y, serta kemunculan generasi z. Setiap zaman mempunyai generasinya sendiri dan setiap generasi menggerakkan zamannya sendiri sebagai akibat dari perubahan demi perubahan kehidupan dan kebudayaan ini. Keberadaan paling menonjol dalam kurun 50 tahun ini adalah bagaimana kita menyaksikan generasi X dan generasi digital/generasi y (Gen-Y). Generasi X dalam beberapa kajian adalah kelompok usia yang lahir antara tahun 1965 sampai 1976. Ciri besarnya adalah generasi X skeptis terhadap otoritas dan kemerdekaan. Generasi x ingin berwirausaha, hidup damai, stabil, serta mempunyai keluarga sebagai tujuan hidup. Gen-Y sendiri adalah populasi terbesar zaman ini, yang lahir antara 1982-1992. Gen-Y atau milenium adalah generasi yang tumbuh seiring dengan berkembangnya komunikasi massa dan internet. Generasi ini menggunakan internet sebagai sumber utama dari informasi dan pertemanan sosial. Mereka juga dibesarkan saat kondisi ekonomi tumbuh pesat, memungkinkan mereka untuk memiliki pendapatan yang signifikan, dan banyak kesempatan untuk membelanjakan uang yang dimiliki.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun