Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Danramil Rungkut: Kami Siap Bantu Tanggulangi Wabah Covid-19

27 Maret 2020   00:05 Diperbarui: 26 Maret 2020   23:59 37 0
Pantauan media ini di wilayah Kecamatan Gunung Anyar menggambarkan, petugas gabungan melakukan penyemprotan di rumah-rumah warga. Bahkan, salah satu diantara cara itu dilakukan dengan menggunakan teknologi drone.

Danramil Tipe A 0831/05 Rungkut, Mayor Chb Suprianto mengatakan, penyemprotan itu dilakukan untuk mencegah menyebarkan virus ke perkampungan masyarakat. Untuk itu sejak beberapa hari terakhir petugas gabungan melakukannya secara maraton dari wilayah ke wilayah lainnya.

"Tentunya ini adalah tindak lanjut dari aparat pemerintahan dan keamanan di Gunung Anyar dan Rungkut untuk mencegah penyebaran Covid-19," terangnya dijumpai disela-sela pendampingan kegiatan.

Perwira menengah (pamen) TNI AD asal Ngajuk ini mengimbuhkan, forum koordinasi pimpinan kecamatan (forkopimka) Rungkut dan Gunung Anyar menyatakan telah menabuh genderang dalam menangkal penyebaran virus yang konon pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China tersebut.

"Kami semua sudah siap dan bertekad untuk melawan penyebaran Covid-19," tegas mantan Danramil Tipe A 0831/07 Tenggilis Mejoyo tersebut.

Diwartakan sebelumnya, pihak kecamatan, koramil dan polsek di wilayah Rungkut dan Gunung Anyar telah melakukan penyemprotan desinfektan di permukiman warga. Kegiatan ini akan terus dilakoni sampai benar-benar wabah ini mereda. (Erk)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun