Mohon tunggu...
KOMENTAR
Makassar

Satgas TMMD Ke-111 Buka Jalan ke Daerah Terisolir di Kepulauan Selayar

17 Juni 2021   11:33 Diperbarui: 17 Juni 2021   11:54 138 1
Sebanyak 150 personil TNI dari semua angkatan yang tergabung dalam Satgas TMMD  Ke 111 Kepulauan Selayar dikerahkan untuk membuka akses jalan dari Bitombang ke Kampung Tola yang ada di pesisir timur pulau Selayar, berada di wilayah Kelurahan Bontobangung, Kecamatan Bontoharu Kabupaten Kepulauan Selayar. Pembukaan akses jalan sepanjang 3,7 KM ini dilaksanakan untuk membantu warga yang berada di pesisir timur pulau Selayar khususnya di Kampung Tola yang telah terisolasi selama puluhan tahun tanpa jalanan.

Untuk sampai ke pusat kabupaten, warga selama ini hanya menggunakan jalan kecil dan harus menghabiskan waktu selama 3 jam berjalan kaki untuk bisa sampai ke ibu kota kabupaten. Tapi dengan terbukanya jalan ini, maka waktu tempuh hanya 30 menit dengan menggunakan kendaraan ke pusat kabupaten.

Selain memperlancar transpportasi, terbukanya akses ini akan membantu masyarakat pertanian diwilayah timur pulau Selayar. Mengingat hasil-hasil pertanian seperti kelapa, jambu mete dapat diangkut melalui jalan darat dan bisa terjual dengan harga tinggi. Tidak seperti selama ini, hasil-hasil pertanian dibeli dengan harga murah oleh pedagang yang datang ke pesisir timur Selayar dengan menggunakan perahu.

Komandan Satgas TMMD Ke 111 Kepulauan Selayar, Letkol. Kav. Ady Priatna kepada awak media menjelaskan bahwa selain membuka jalan dari Tola ke Bitombang, Satgas TMMD ke 111 juga membangun jembatan dan membantu warga membangun sebuah masjid. Selain itu sejumlah program edukasi kepada masyarakat juga dilaksanakan.

Medan yang terjal dan cukup berat di sebelah timur kampung tua Bitombang, tak mnenyurutkan semangat personil TNI melakukan pengerjaan pembukaan jalan. Dibantu dukungan personil Polisi dan elemen masyarakat serta dukungan Pemda, pelaksanaan kegiatan berjalan lancar jelas Adi Priatna.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun