Mohon tunggu...
KKN Desa Lebak
KKN Desa Lebak Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

TIM II KKN UNDIP

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Viral! Mahasiswa Tim II KKN UNDIP Menerapkan Ide Agrowisata di Desa Lebak

10 Agustus 2023   20:35 Diperbarui: 10 Agustus 2023   20:37 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Seiring dengan perkembangan teknologi, diperlukan inovasi dalam segala aspek termasuk di dalamnya berkaitan dengan pertanian untuk bisa mengikuti kemajuan yang ada. Di Desa Lebak, Kec. Pracimantoro, Kab. Wonogiri sendiri saat ini 90% masyarakatnya adalah petani. Menyesuaikan dengan kondisi lahan serta air yang ada, mayoritas merupakan petani jagung dan padi. 

Melihat keadaan tersebut serta sebagai salah satu upaya penerapan poin ke-8 Sustainable Development Goals (SDGs) tentang pertumbuhan ekonomi di Desa Lebak, mahasiswa Tim II KKN UNDIP 2023 merancang grand design mengenai "Strategi Inisiasi Agrowisata Berbasis Eduwisata dan Pendidikan Pertanian di Desa Lebak" untuk kemudian dipaparkan kepada perangkat desa terkait.

Kegiatan pemaparan tersebut diselenggarakan di Balai Desa Lebak, 3 Agustus 2023, dan dihadiri oleh 42 orang, terdiri dari perangkat desa beserta anggota PKK.

Dalam pembuatan grand design agrowisata, Tim II KKN UNDIP 2023 melakukan survei lahan pertanian yang dapat digunakan untuk merealisasikan agrowisata. Selain survei tersebut, 10 mahasiswa anggota Tim KKN juga menggali informasi dari perangkat dan masyarakat setempat berkaitan dengan potensi alam di Desa Lebak. 

"Ide agrowisata tersebut merupakan sebuah inovasi baru yang bagus dan dapat diterapkan di Desa Lebak untuk tahun mendatang karena perlu persiapan yang matang", kata Pak Sudarno selaku Kepala Desa.

Pada grand design tersebut terdapat rancangan konsep yang dapat diterapkan di agrowisata Desa Lebak, seperti mina padi, teknik tanbo art, dan juga taman literasi dua bahasa untuk meningkatkan daya tarik pengunjung.

Tim II KKN UNDIP 2023 yakin agrowisata ini dapat diterapkan di Desa Lebak di waktu yang akan datang seiring dengan persiapan pemerintah desa yang semakin matang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun