Potensi unggulan Desa KarangsemandingÂ
Desa Karangsemanding memiliki sektor utama pada bidang pertanian. Hal ini dapat dilihat dari luas lahan pertanian yang ada di desa tersebut. Di mana luas lahan pertanian yang ada di Desa Karangsemanding mencapai 20.332 Ha yang terdiri dari persawahan dan ladang. Dengan adanya lahan pertanian yang luas membuat sebagian besar masyarakat Desa Karangsemanding bermata pencaharian sebagai petani. Selain dari sektor pertanian, Desa Karangsemanding juga memilki beberapa potensi berupa produk olahan baik itu dalam bentuk makanan maupun dalam bentuk kerajinan. Produk olahan yang ada di desa ini masih diolah dalam lingkup yang kecil (home industri). Produk olahan yang ada berupa tahu, tasbih, kerupuk beras dan kripik sukun. Produk home industri ini menjadi salah satu alternatif mata pencaharian yang lain disamping bidang pertanian. Produk olahan ini dipasarkan mulai dari desa sekitar hingga keluar daerah Kabupaten Jember bahkan Jawa Timur.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H