Mohon tunggu...
David Abdullah
David Abdullah Mohon Tunggu... Lainnya - —

Best in Opinion Kompasiana Awards 2021 | Kata, data, fakta

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Shin Tae-yong Buru Pemain "Raksasa", Apa Urgensinya?

23 September 2020   13:22 Diperbarui: 24 September 2020   14:21 1990
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Shin Tae-yong bersama skuat timnas Indonesia U-19 menjalani pemusatan latihan di Kroasia | pssi.org

Mantan pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu juga mengklaim bahwa ia telah mengantongi cara untuk membuat skuat timnas bisa lebih baik saat harus melawan tim berpostur tinggi-kekar.

Kebijakan Shin untuk mengutamakan pemain yang berpostur mumpuni adalah inovasi yang mungkin belum dilirik oleh beberapa pelatih timnas sebelumnya.

Postur tubuh masih dianggap sebagai kebutuhan sekunder jika dibandingkan dengan kemampuan teknis. Sebuah pandangan yang sangat jamak kita dengar, bahwa postur tubuh pemain Indonesia yang sangat mungil akan menonjolkan pergerakan lincah dan luwes di atas lapangan.

Lantas apakah cukup mengarungi sebuah ajang sepak bola selevel Piala Dunia U-20 hanya bermodalkan kelincahan serta keluwesan tanpa dimbangi dengan teknik individual, mental, intelegensia, strategi, dan tidak lupa postur tubuh pemain yang mumpuni?

Sejatinya semua faktor tersebut saling menunjang satu sama lain dan akan mempengaruhi jalannya sebuah laga. Saya berani mengatakan jika keputusan Shin dalam mengutamakan para pemain berpostur tubuh mumpuni adalah sebuah keputusan yang tepat serta revolusioner.

Postur tubuh yang baik adalah kepingan puzzle yang sangat tepat untuk menutupi kekurangan timnas Indonesia selama ini.

Kalau masih ada orang yang menyebut Indonesia kalah karena postur tubuh (yang pendek) getok kepalanya 3 kali seraya sodorkan artikel ini. Bercanda!

Sebagaimana posisi bisa menentukan prestasi, postur tubuh yang baik juga mampu mempengaruhi raihan trofi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun