Gorontalo, 2 Oktober 2025 -- Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo menggelar Forum Observasi Kinerja Efektif pada Kamis (2/10/2025) di Aula Kantor Imigrasi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pejabat struktural dan perwakilan pegawai dari berbagai seksi.
Forum ini diselenggarakan sebagai wadah evaluasi dan diskusi terbuka untuk meninjau capaian kinerja, mengidentifikasi kendala yang dihadapi, serta merumuskan strategi peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Dalam forum tersebut, masing-masing seksi menyampaikan progres kerja, pencapaian indikator, dan hambatan yang muncul selama pelaksanaan tugas. Forum berlangsung secara interaktif, dengan ruang bagi peserta untuk menyampaikan masukan dan solusi secara langsung.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo, Gelora Adil Ginting, mengatakan bahwa forum ini bertujuan untuk menggali solusi dari setiap seksi agar terciptanya pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran Kantor Imigrasi Gorontalo dapat bekerja lebih solid, responsif terhadap tantangan, dan fokus pada pencapaian target kinerja tahun 2025.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI