Mohon tunggu...
Politik

Pesta Demokrasi

13 Januari 2018   17:45 Diperbarui: 13 Januari 2018   17:49 621
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Pesta demokrasi sudah didengungkan mulai tahun 2017. Dimana pesta tersebut di mulai di beberapa daerah dan diwarnai dengan beberapa motif. Berbagai macam cara dilakukan agar menjadi pemenang. 

Sehingga yang terjadi saat ini sangat miris, sebab mengorbankan kepercayaan masyarakat. Yang awalnya teman bisa menjadi musuh, karena berbeda pilihan. Isu-isu negatif dimainkan untuk menjatuhkan lawan politik, dimana isu-isu tersebut sangat sensitif yang biasanya dimulai dari pribadi lawan, keluarga sampai SARA dimainkan. jika isu yang awal tidak mampu menjatuhkan lawannya.

Ini adalah pilihan ketika demokrasi tidak dibatasi. Tetapi bagaimana kita menjaga sistem ini agar tidak digunakan dengan sewenang-sewenang oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

kita semuanya tahu bahwa di era sekarang teknologi semakin berkembang pesat tanpa bisa dibatasi sehingga masyarakat bisa mengakses sesuatu yang diinginkan.

Pesta demokrasi saat ini menggunakan teknologi media sosial yang sekarang berkembang, sehingga masyarakat disuguhkan dengan konten media sosial itu sendiri tidak tahu apakah konten tersebut positif atau negatif. Terkadang kita masih diam dan melihat hal-hal negatif yang sering tersebar di media sosial. Untuk itu, kita semua harus mengerti. 

Suka tidak suka hal seperti ini akan berjalan terus, jika kita masih diam dan tidak bertindak untuk mengimbangi isu-isu yang disebarkan dalam media sosial saat ini. Hal seperti ini tidak bisa hanya ditonton, bertindak adalah salah satu solusi bagi kita untuk meredam dan mengimbangi informasi-informasi hoax. Untuk itu mari kita semua berpartisipasi dalam pesta demokrasi dengan menggunakan media sosial secara baik.

Perbatasan Community

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun