Mohon tunggu...
Keza Felice
Keza Felice Mohon Tunggu... Freelancer - Bloger and Content Writer

Content Writer✓Ghost Writer✓SEO Content✓kezafelice.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Bingung Mau Liburan ke Mana? Kunjungi Aja 5 Pantai Eksotis di Provinsi Lampung

28 Oktober 2018   21:02 Diperbarui: 28 Oktober 2018   21:10 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lampung adalah sebuah Provinsi di Pulau Sumatera. Kamu harus tahu bahwa kota Bandar Lampung atau yang biasa disebut Lampung ini merupakan kota penghasil kopi dan juga lada. Selain itu, kota Lampung juga memiliki banyak sekali tempat wisata, khususnya pantai.

Jika kamu berkunjung ke Lampung, kamu bisa menikmati beberapa pantai yang sudah tersedia. Jadi kamu dan keluarga tidak perlu pusing untuk mencari tempat wisata yang tepat untuk berlibur. Apalagi kamu yang suka banget trevelling. Kota Lampung bisa kamu jadikan salah satu tempat tujuanmu yang selanjutnya. Karena kamu akan menemui beberapa pantai yang eksotis seperti berikut ini!

1. Pantai Pasir Putih

Jejakpiknik.com
Jejakpiknik.com
Pantai pasir putih ini terletak di Rangai Tri Tunggal, Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung. Saat kamu berkunjung ke pantai ini kamu akan disuguhi oleh panorama yang indah dengan hamparan pasir yang luas dan warnanya yang putih, sesuai dengan namanya. Pantai ini juga  ramai pengunjung karena selain pasirnya yang lembut, tempatnya pun sangat luas dan bersih. Sehingga kamu bisa lebih leluasa untuk menikmati liburanmu.

2. Pantai Mutun

Ksm.tour.com
Ksm.tour.com
Pantai mutun adalah yang memiliki sebuah pulau, yang biasa disebut dengan nama pulau tangkil. Pulau tangkil terletak tidak terlalu jauh dari pesisir pantai. Untuk sampai ke pulau tangkil, kamu harus menyeberangi laut menggunakan kapal nelayan. Ketika kamu berkunjung ke pantai mutun, kamu juga bisa menemukan waterboom yang bisa membuatmu semakin asik untuk menghabiskan waktu liburanmu. Pantai mutun ini terletak di desa Sukajaya Lempasing, Padang Cermin, Pesawaran, Lampung.

Waterboom pantai mutun. (Guebanget.com)
Waterboom pantai mutun. (Guebanget.com)
3. Pantai Sari Ringgung

Citrawisata.com
Citrawisata.com
Saat kamu berwisata ke pantai sari ringgung, kamu akan menemui masjid terapung yang sangat memesona. Kamu juga akan menemukan pasir timbul yang terletak di bagian tengah laut. Pasir timbul ini terbentuk dari gundukan pasir yang muncul di tengah laut. Kamu perlu menyewa kapal nelayan untuk sampai ke pasir timbul dan menikmati air laut yang menyegarkan. Pantai sari ringgung ini terletak di Jl. Way Ratai, KM.14, Desa Sidodadi, Teluk Pandar, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Masjidapung (danisetiawanku.com)
Masjidapung (danisetiawanku.com)
Pasir timbul (Citraniwisata.com)
Pasir timbul (Citraniwisata.com)
4. Teluk Kiluan

Jelajahpulau.com
Jelajahpulau.com
Teluk kiluan ini terletak di Kabupaten Tanggamus, tepatnya Kiluan Negeri, Kelumbayan, Tanggamus. Saat kamu berkunjung di teluk kiluan, kamu akan bertemu dengan ikan luma-lumba. Kamu bisa menjumpai ikan lumba-lumba tersebut saat matahari akan terbit atau ketika akan tenggelam. Kamu bisa menyewa kapal nelayan untuk menyeberangi perairan dan menjumpai beberapa ikan lumba-lumba. Selain itu keadaan air yang bersih dan pepohonan yang menyejukkan pun akan membuatmu terhipnotis. Jadi kamu tidak perlu hawatir liburanmu akan gagal deh pokoknya!

Ikan luma-lumba teluk kiluan (lampung.pro.com)
Ikan luma-lumba teluk kiluan (lampung.pro.com)
5. Pulau Pahawang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun