Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Pendukung Purnomo Kecewa, Akankah Tidak Mau Memenangkan Gibran?

19 Juli 2020   08:20 Diperbarui: 21 Juli 2020   07:57 166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Kumparan/Irfan Adi Saputra

Atas diusungnya Gibran Rakabuming sebagai calon walikota Solo ternyata membuat pendukung Achmad Purnomo kecewa.

Hal itu pun dikatakan Purnomo,"Perasaan kecewa, kok begini, itu kan lumrah. Karena mesti pikirannya, itu kaderisasi dari awal kok malah tidak diterima, kata Purnomo kepada Tempo, 18/7/2020.

Dengan rasa kecewa itu dapat berdampak buruk tentunya terhadap dukungan ke Gibran. Ya, itu bisa saja terjadi.

Awalnya, Gibran tidak diketahui akan ikut kontestasi politik di Solo tetapi di tengah jalan Gibran memutuskan ikut. Hal itu juga menyebabkan sosok Purnomo mendapatkan saingan berat putra Presiden Jokowi yaitu Gibran.

Pendukung Purnomo yang sedari awal sudah mendukungnya pasti akan terkejut dan kecewa ketika orang yang didukung gagal ikut pilwalkot Solo.

Dampaknya bisa jadi dukungan ke Gibran. Sangat mungkin para pendukung Purnomo tidak ikut dalam memenangkan Gibran karena terlanjur kecewa.

Itu sah-sah saja dalam politik. Seperti penulis katakan bahwa politik itu tidak dapat diterka. Selalu ada kejutan yang kita tak bisa memprediksi.

Politik itu juga kadang menyakitkan dan kadang menyenangkan. Menyakitkannya ketika kita disalip oleh teman sendiri menuju panggung politik maupun menuju kursi kepemimpinan.

Menyenangkannya adalah ketika kita memang dalam sebuah kontestasi karena kekuatan kader partai yang setia mendukung kita sampai habis-habisan.

Hal itulah yang sering terjadi di perpolitikan Indonesia dan di perpolitikan negara lain. Mau bagaimana lagi, itulah politik yang tidak bisa diubah.

Demi sebuah persaingan dan cita-cita, siapapun akan dilawan setelah itu jadi kawan lagi. Sebab itulah, penulis berpandangan kekecewaan dari pendukung Purnomo sah-sah saja. Cuma, pertanyaannya, apakah DPP PDIP, DPD, maupun DPC PDIP bisa menenangkan pendukung Purnomo yang sudah kecewa dan ikut membantu Gibran menuju walikota Solo?.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun