Mohon tunggu...
Jepe Jepe
Jepe Jepe Mohon Tunggu... Teknisi - kothak kathik gathuk

Males nulis panjang.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Tidak Hanya Bola, Hal-hal Ini Juga Bikin Kita Iri pada Vietnam

10 Juni 2021   06:50 Diperbarui: 22 April 2022   22:44 2276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Danau Ho Hoan Kiem di Hanoi (dokpri)

Masih ingat 3 hari yang lalu tim nasional sepak bola kita keok 0-4 melawan Viet Nam? "Sakitnya tuh di sini..", kalau kata Kak Cita Citata.

Namun demikian seperti yang saya tuliskan pada artikel saya sebelumnya, dalam hidup ini, sepak bola bukanlah segalanya. Bahkan saya garisbawahi bahwa sepak bola hanyalah prioritas no 6 dalam hidup kita. 

Sialnya, bukan hanya di bidang sepak bola saja kita kalah atau ketinggalan dari Viet Nam, negara yang baru sepenuhnya keluar perang pada tahun 1976. Minimum ada 2 (dua) hal yang harusnya membuat kita iri pada negara tetangga kita yang sosialis itu.

Pertama: Viet Nam sangat sukses menekan laju pandemi COVID-19

Hal ini diungkap oleh rekan Kompasianer yang juga dokter yang berdinas di Angkatan Laut RI, Bapak Pudji Widodo di kolom komentar tulisan saya sebelum ini.

Memang benar bahwa Viet Nam sangat sukses menekan laju pandemi COVID-19. Mengutip data dari Worldometer.info per 9 Juni 2021, jumlah total kasus di Viet Nam yang terjadi sejak awal COVID-19 Februari 2020 sampai sekarang hanyalah 9222 kasus. 

Bandingkan dengan jumlah 1,8 juta kasus yang terjadi di Indonesia. Jika di Indonesia telah terjadi sekitar 6800 kasus COVID-19 per sejuta penduduk, maka sejauh ini di Viet Nam hanya terjadi 94 kasus penularan per sejuta penduduk.

Jika angka kematian karena COVID-19 di Indonesia adalah 189 jiwa per sejuta penduduk, maka di Viet Nam hanyalah 0,6 jiwa per sejuta penduduk, alias tidak sampai satu orang korban meninggal per sejuta penduduk.

Secara demografis, Viet Nam yang berpenduduk 98 juta jiwa bukanlah negara kecil. Bahkan Viet Nam kepadatan penduduk di Viet Nam adalah 316 jiwa per km persegi, yaitu dua kali kepadatan penduduk NKRI.

Secara ekonomi, kesejahtaraan warga NKRI yang pendapatan per kapita rata-rata (PPP USD 2017) adalah 11800 jauh lebih tinggi dari Viet Nam yang hanya 8000 USD per kapita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun