Mohon tunggu...
Jati Nugroho
Jati Nugroho Mohon Tunggu... Freelancer - Penggemar bola layar kaca yang ingin belajar menulis

The harder I try, the luckier I get

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Komersialisasi Klub Bola Bukanlah Sebuah Dosa

20 Mei 2020   20:02 Diperbarui: 22 Mei 2020   10:35 475
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Newcastle United bersiap untuk diakuisisi oleh Sheikh Khaled and Bin Zayed Group (www.chroniclelive.co.uk)

Kandidat juara tidak hanya berkutat di satu atau dua tim saja melainkan banyak tim. Wajah Liga Inggris pun telah berubah semenjak ketambahan klub-klub kuat baru hasil dari kekuatan finansial.

Chelsea juga sudah melakukan hal serupa semenjak kaisar minyak asal Rusia, Roman Abramovic membeli klub ini di awal tahun 2000. Rival sekota Chelsea, Tottenham Hotspurs juga menjadi klub tangguh baru berkat komersialisasi sepak bola.

Cerita yang sama terjadi pada Paris Saint-Germain. Dulu mereka bukanlah tim yang diperhitungkan. Sekarang mereka menjadi penguasa tunggal Liga Prancis.

Bahkan, klub-klub legendaris macam Juventus, Barcelona, Real Madrid, dan Liverpool juga tidak ketinggalan untuk belanja pemain berkualitas demi mempertahankan hegemoni.

Andai saja Liverpool tidak jor-joran membeli Sadio Mane, Mohammed Salah, Alisson, dan Virgil Van Dijk, mereka tidak akan sekuat ini dalam beberapa musim kompetisi. Sudah terbukti bahwa uang dapat menjanjikan kesuksesan karena ditukar dengan kualitas.

Ya nggak masalah juga sih kalau Newcastle United bakal menjadi the next klub tangguh baru. Saya yakin kok, Liga Inggris akan semakin populer berkat munculnya tim-tim kuat baru hasil sepak bola instan.

Saya pun coba mencari tahu siapa saja yang akan didatangkan oleh klub yang berjuluk The Magpies itu. Gareth Bale, Coutinho, Edinson Cavani menjadi nama-nama teratas yang bakal didaratkan oleh Newcastle.

Mereka juga berencana mendapuk Mauricio Pochettino sebagai pelatih mereka jika Sheikh bin Salman jadi mengakuisisi Newcastle.

Andai ini benar-benar terjadi, perebutan gelar juara Liga Inggris akan semakin seru. Saya pun berharap semoga semakin banyak drama yang terjadi di Premier League.

Oh iya, saya lupa belum menyimpulkan klub mana yang didukung oleh fans nyinyir itu. Bisa jadi dia adalah fans West Ham atau Southampton.

Mengapa saya menyebut dua tim ini? Itu karena dua klub ini terkenal akan kemampuannya membina pemain-pemain muda berkualitas yang nantinya bakal dijual ke klub lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun