Mohon tunggu...
Moh Ikhwan Alkahfi
Moh Ikhwan Alkahfi Mohon Tunggu... Freelancer - Fresh Graduate Chemical Engineering

Fresh Graduate Chemical Engineering, with interests on RnD and Sustainability from Engineering World!

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Lebaran Nggak Mudik? Mari Rayakan dengan Unik!

18 April 2024   20:26 Diperbarui: 19 April 2024   05:09 1718
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 8. Nasi dan ayam goreng/dokpri

Tepat setelah salat Ied, saya menyempatkan diri untuk berkeliling kota sejenak. Saya hanya ingin melihat gimana sih kondisi jalanan kalo di hari lebaran.

Ternyata, kondisi jalanan cukup lenggang dengan hanya beberapa kendaraan saja. Kemungkinan mereka sedang dalam perjalanan mengunjungi keluarga mereka. Karena baju lebaran yang mereka pakai haha.

Gambar 7. Di dekat pasar, terlihat seorang pedagang yang masih menggelar dagangannya di pinggir jalan raya/dokpri
Gambar 7. Di dekat pasar, terlihat seorang pedagang yang masih menggelar dagangannya di pinggir jalan raya/dokpri

Di pasar, saya melihat bangunan utamanya sepi dan tidak ada orang sama sekali. Hanya saja, masih ada beberapa pedagang sayur yang menjajakan dagangannya di pinggir jalan. Mungkin mereka nggak lebaran kali yaa.

Toko dan rumah makan pun sebagian besar tutup. Kecuali beberapa jenis toserba. Banyaknya rumah makan yang tutup pun sebenarnya menjadi ancaman kelaparan buat saya hehe.

Selama saya berkeliling, hampir semua rumah makan yang saya temui sedang tutup. Hingga pada akhirnya, saya menemukan suatu tempat makan pinggir jalan. Satu-satunya yang saya temui sudah buka.


Tempat makan ini menjual pecel lele, ayam goreng dan minuman, seperti bandrek, kopi, dan teh. Alhamdulillah, saya masih bisa sarapan nasi.

Setidaknya nggak sarapan mie instan-lah, karena saya belum makan ketupat di pagi lebaran ini.

Sarapan Nasi Ayam Goreng dan Kopi Telur

Gambar 8. Nasi dan ayam goreng/dokpri
Gambar 8. Nasi dan ayam goreng/dokpri

Di tempat makan yang buka itu, saya mencoba memesan nasi ayam goreng. Untuk minuman, saya cukup penasaran dengan yang satu ini. Yaa, namanya kopi telur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun