Temanggung, 2 Agustus 2025 -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Semarang (UNNES) kelompok GIAT 12 melaksanakan program kerja berupa sosialisasi anti narkoba dan kenakalan remaja di Aula Balai Desa Gandulan, Kecamatan Kaloran, Kabupaten Temanggung, pada Sabtu (2/8).
Kegiatan ini ditujukan khusus bagi remaja Desa Gandulan dengan tujuan memberikan pemahaman tentang bahaya penyalahgunaan narkoba serta dampak negatif perilaku menyimpang yang dapat merusak masa depan generasi muda.
Dalam sosialisasi tersebut, mahasiswa KKN UNNES GIAT 12 menyampaikan materi mengenai jenis-jenis narkoba, dampak kesehatan dan hukum, serta strategi pencegahan agar remaja dapat terhindar dari pengaruh buruk lingkungan. Selain itu, dibahas pula tentang bentuk-bentuk kenakalan remaja yang sering terjadi, seperti tawuran, perilaku konsumtif berlebihan, hingga penyalahgunaan media sosial.
Kegiatan berlangsung interaktif, diwarnai dengan sesi tanya jawab antara peserta dan pemateri. Para remaja tampak antusias dan aktif memberikan tanggapan terkait materi yang disampaikan. Kepala Desa Gandulan, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasi kepada mahasiswa KKN UNNES atas kepeduliannya terhadap pembangunan karakter remaja desa. "Kami berharap kegiatan ini dapat membuka wawasan generasi muda Gandulan agar lebih bijak dalam bergaul dan mampu menjaga diri dari pengaruh buruk yang bisa merugikan masa depan mereka," ujarnya.
Dengan adanya program ini, mahasiswa KKN UNNES GIAT 12 berharap remaja Desa Gandulan dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga diri dari narkoba dan perilaku menyimpang, sekaligus menjadi generasi yang sehat, cerdas, dan berkarakter.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI