Mohon tunggu...
Karaja Sukarta
Karaja Sukarta Mohon Tunggu... Guru - Berpikir secara bijak, menulis jadi alternatif cara!

Suka menulis dan menjadikan kamu yang termanis

Selanjutnya

Tutup

Financial

Awas Salah Pilih! Tips Cara Memilih Asuransi Kesehatan Terbaik

10 Juli 2018   11:04 Diperbarui: 10 Juli 2018   11:29 636
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan adalah hal yang sangat penting bagi banyak orang. Menjaga kualitas kesehatan sama dengan menjaga kualitas hidup. Dengan hidup sehat, banyak hal yang bisa dilakukan dalam hidup. Untuk itu pentingnya menjaga kesehatan sudah bukan kebutuhan tersier lagi. Melainkan masuk pada kebutuhan primer.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk memenuhi kebutuhan kesehatan guna meningkatkan kualitas hidup. Menjaga pola makan sehat, gaya hidup sehat, serta menjaga kualitas istirahat adalah salah satunya. Namun apajadinya jika penyakit tetap datang?

Dizaman yang serba cepat dan praktis ini, ada baiknya segala sesuatu sudah ada yang jamin. Termasuk kesehatan. Jaminan kesehatan yang ada saat ini tidaklah sulit untuk dicari. Kini sudah banyak sekali asuransi kesehatan yang menawarkan jasa untuk menjamin kesehatan anda. Namun, taukah anda bagaimana cara memilih asuransi kesehatan yang baik bagi anda?

Apa yang harus anda lakukan jika baru mulai ingin membeli polis asuransi kesehatan, namun belum tau apa yang harus anda lakukan? Manakah asuransi terbaik yang sekiranya bisa membantu menjamin kesehatan Anda agar kualitas hidup terjaga? Berikut beberapa cara yang baiknya anda lakukan sebelum memutuskan untuk memilih asuransi kesehatan:

1. Mempelajari Produk dan Manfaat yang Ditawarkan

Setiap orang memang memiliki kebutuhannya masing-masing dalam hal kesehatan. Itu berarti tidak setiap kebutuhan kesehatan tidak dapat disamakan. Untuk itu, penting untuk mengetahui produk yang ditawarkan oleh suatu asuransi kesehatan. Tidak hanya mengetahui produk yang ditawarkan, penting pula untuk mengetahui manfaat dari produk tersebut. 

Apakah memiliki banyak manfaat jika digunakan? atau hanya akan menguras isi kantong? memahami secara detail produk dan manfaat asuransi kesehatan yang akan dibeli juga merupakan salah satu cara agar mudah melakukan klaim. Ini juga terkait dengan kebutuhan kesehatan masing-masing. Jikalau dirasa kurang, Anda bisa meminta untuk ditambahkan beberapa poin sesuai dengan kebutuhan.

2. Mempelajai Proses Klaim

www.istockphoto.com
www.istockphoto.com
Mempelajari proses klaim sama pentingnya dengan mempelajari produk yang akan dibeli. Tidak mau kan beli produk asuransi kesehatan yang terlampau murah, namun memiliki proses klaim yang berbelit-belit. Untuk itu, pastikan kemudahan proses klaim menjadi prioritas Anda.

Ada cara mudah yang bisa anda lakukan untuk melihat apakah proses klaim dari suatu asuransi mudah atau berbelit-belit. Yaitu dengan melihat review di Internet. Disana kita bisa melihat bagaimana tanggapan khalayak tentang proses klaim. Namun, jangan mudah termakan perkataan orang ya. Cermat dalam membaca adalah salah satu kunci. Anda bisa melihat apakah komplain yang ada dikarenakan rumitnya proses klaim, atau hanya keluh kesah yang memprofokasi.

3. Bandingkan dengan Asuransi Kesehatan Lain

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun