Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

[Sadarkah] Penyandang Disabilitas Berhak Meraih Edukasi Tinggi

22 Juli 2021   09:10 Diperbarui: 22 Juli 2021   09:32 224
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang Disabilitas Yang Mengikuti Kegiatan Pembelajaran. Sumber Liputan6.com

Berdasarkan kisah junior ini justru membuat saya tertarik membuat artikel pentingnya mendukung mimpi anak untuk meraih pendidikan setinggi mungkin meskipun si anak memiliki keterbatasan fisik atau disabilitas. 

Ada hal yang perlu kita sadari bahwa pendidikan juga penting untuk para disabilitas. Keterbatasan fisik bukanlah halangan yang membuat mimpi mereka harus rela terkubur. Apa alasannya? 

1. Kesempatan Beasiswa Bagi Disabilitas Terbuka Lebar

Saya salut dengan motivasi junior saya yang tetap berpegang pada mimpinya untuk lanjut kuliah meskipun sempat vakum selama 1 tahun paska lulus SMA. 

Ia bercerita berusaha keras mencari info beasiswa yang pas untuk dirinya. Bersyukurlah ia mendapatkan beasiswa yang mampu mewujudkan mimpi kuliah di kampus negeri.

Berikut adalah beberapa beasiswa yang bisa dicoba oleh adik-adik penyandang disabilitas untuk tetap bisa kuliah. 

  • Beasiswa LPDP khusus Disabilitas (Klik disini) 
  • Beasiswa Yakkum (Klik disini) 
  • Beasiswa Unggulan Kemendikbudristek (Klik disini) 
  • Beasiswa IDN (Klik disini) 

Kisah Antony Tsaputra mungkin bisa menjadi inspirasi. Meskipun terlahir dengan cacat fisik dirinya tetap optimis bisa meraih pendidikan setinggi mungkin. Melalui beasiswa LPDP, kini Antony mampu melanjutkan pendidikan S3 di University of New South Wales (UNSW) di Sidney, Australia (kisah selengkapnya klik disini) 

Hal luar biasa sejak S1 hingga kini S3, Antony bahkan selalu mendapatkan beasiswa. Ini tandanya ada banyak beasiswa baik yang disediakan oleh pemerintah, instansi swasta, yayasan hingga kampus untuk menfasilitasi para disabilitas untuk mengenyam pendidikan setinggi mungkin. 

Jangan pesimis bahwa kuliah hanyalah impian semata. Kisah Antony maupun junior saya adalah bukti bahwa selagi kita mau mencari informasi beasiswa dan mendaftar, kesempatan kuliah akan terbuka lebar. 

2. Keterbukaan Pekerjaan Terfasilitasi

Pemerintah pun memberikan perhatian khusus bagi penyandang disabilitas untuk bekerja layaknya masyarakat umum. Ini tertuang jelas dalam Undang-Undang (UU) Nomor4 Pasal 14 Tahun 1997 tentang Penyandang Cacat. Adapun pasal tersebut menjelaskan menjelaskan: 

"Perusahaan negara dan swasta memberikan kesempatan dan perlakuan yang sama kepada penyandang cacat dengan mempekerjakan penyandang cacat di perusahaannya sesuai dengan jenis dan derajat kecacatan, pendidikan, dan kemampuannya, yang jumlahnya disesuaikan dengan jumlah karyawan dan/atau kualifikasi perusahaan" (Sumber klik disini) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun