Mohon tunggu...
Imla Qolbi
Imla Qolbi Mohon Tunggu... Freelancer - Rakyat biasa

Membaca adalah caraku melihat dunia. Menulis adalah caraku mengabadikan peristiwa. Rumah lain di dunia maya ada di https://www.imlaqolbi.my.id/

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Indari Mastuti: Perempuan Cantik adalah yang Suka Membaca

4 September 2022   08:59 Diperbarui: 4 September 2022   09:10 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Pngtree

Indari Mastuti adalah seorang perempuan yang menyukai dunia penulisan sejak masih kecil. Antara membaca dan menulis sudah menjadi kebiasaannya yang mendarah daging. 

Sampai kini, saat dirinya sudah sukses membangun Indscript Creative, kebiasaan itu masih terus dia lakukan. Bahkan, Indari Mastuti menularkan semangatnya kepada perempuan lain, baik yang tergabung dalam jaringan Indscript Creative maupun bukan.

Indscript Creative adalah perusahaan yang Indari Mastuti dirikan setelah dia menikah lima belas tahun lalu. Berawal dari kecintaannya pada dunia penulisan, Indari Mastuti terjun dalam dunia bisnis online. 

Beragam jasa penulisan dia lakukan. Training online untuk perempuan yang berbisnis online, dan kelas-kelas menulis gencar diadakan. Dia ingin mengajak sebanyak-banyaknya perempuan untuk menulis. 

Membaca, menulis, dan mengikuti training adalah bentuk investasi ilmu yang sering dilakukan orang-orang sukses. Sebagai perempuan, Indari Mastuti ingin mengajak sesama perempuan untuk sukses dengan menginvestasikan ilmu. 

Salah satunya dengan kebiasaan membaca, karena perempuan cantik adalah yang suka membaca.

Perempuan yang Suka Membaca Lebih Memancarkan Aura Kecantikan

Tidak dapat dipungkiri bahwa yang pertama kali dilihat dari seseorang adalah tampilan luarnya. Kecantikan seorang perempuan adalah menurut wajahnya, dan bagaimana penampilannya. 

Namun lebih dari itu, perempuan yang suka membaca akan terlihat lebih cantik walau tampilan luarnya biasa-biasa saja. Mengapa demikian?

Perempuan yang suka membaca mempunyai wawasan yang lebih luas dibandingkan yang tidak suka membaca. Hal ini membuat dirinya bisa diajak membicarakan banyak hal, bahkan dengan orang yang baru pertama kali bertemu. 

Orang lain akan merasa lebih nyaman dengan tipe perempuan seperti ini sehingga aura kecantikannya lebih terlihat. Semakin banyak yang dibaca, semakin banyak pula hal yang bisa dibicarakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun