Mohon tunggu...
Ilyani Sudardjat
Ilyani Sudardjat Mohon Tunggu... Relawan - Biasa saja

"You were born with wings, why prefer to crawl through life?"......- Rumi -

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Infrastruktur Depok 7 Tahun Dipimpin Nur Mahmudi vs Jakarta-Jokowi 1 Tahun

9 Januari 2014   07:47 Diperbarui: 24 Juni 2015   03:00 3505
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Akhir Desember lalu saya menemani bunda saya di Depok sebelum beliau berangkat liburan ke Doha. Disini 5 hari dan bergaul dengan warga Depok, langsung miris dengan progres pembangunan disini. Diantara yang dikeluhkan warga Depok:

1. Pembangunan jembatan penyebrangan di margonda. Ini warga sudah lama mengeluhkan karena padatnya kenderaan disini, dan lalu lintas penyebrangan juga padat. Jadi berbahaya bagi yang menyebrang, dan bikin tambah macet. Bandingkan dengan area lenteng agung, disini malah lancar sekali dan sudah ada jembatan penyebrangan baru

2. Minim taman. Selain taman kampus UI yang sudah lama eksis, di area lain Depok tidak ada taman. Sementara di Jakarta, saya baru lihat taman waduk pluit yang keren dan luas banget yang dibangun oleh Jokowi. Taman lain juga dibuat dan ditambah fasilitas pelayanannya

3. Depok Minim trotoar. Beda dengan Jakarta sekarang yang trotoarnya diperluas, diperindah dan yang belum ada dibuat yang baru

Arus lalu lintas di Depok juga macet banget, dengan infrastruktur jalan yang bocel-bocel. Belum ada terobosan semangat menggunakan transportasi publik atau cara baru untuk mengatasi kemacetan.

Yang perlu diingat, pemimpin Depok adalah mantan Presiden PKS, mantan Mentri yang seharusnya bisa berbuat banyak untuk daerahnya. Apalagi sudah 7 tahun, sebagai Walikota Depok. Prestasi itu yang seharusnya bisa 'dijual' untuk mengangkat partai.


Ya sudah, gitu aja. Nulis pake hp di bandara Soetta dan gak bisa upload foto. Salam Kompasiana!

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun