Mohon tunggu...
Humas RutanTrenggalek
Humas RutanTrenggalek Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Humas

Tim Humas Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Trenggalek

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Sebelas WBP Rutan Trenggalek Berpartisipasi dalam Kegiatan Seleksi Membaca Al-Quran

11 Mei 2024   12:20 Diperbarui: 11 Mei 2024   12:23 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humas Rutan Trenggalek 

Gale,PAS - Pada hari ini, sebanyak 11 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dari Rutan Kelas IIB Trenggalek, Kanwil Kemenkumham Jatim berpartisipasi dalam kegiatan seleksi membaca Al-Qur'an di Masjid At-Taqwa. Kegiatan ini merupakan upaya untuk mengukur kemampuan membaca Al-Qur'an, Sabtu (11/05).

Kegiatan seleksi dilakukan dengan tertib dan kondusif di dalam masjid Rutan. Dipimpin oleh seorang Petugas Pembinaan Kepribadian Rutan Trenggalek dan dibantu oleh anggota takmir masjid, kegiatan ini bertujuan untuk mengukur kemampuan dan pemahaman WBP terhadap bacaan Al-Qur'an serta penerapan ilmu tajwid dalam membacanya.

Petugas pembinaan kepribadian Rutan Trenggalek, yang menjabat sebagai koordinator kegiatan, menjelaskan bahwa seleksi ini bertujuan untuk menilai kemampuan dan kualitas bacaan Al-Qur'an para WBP. "Kegiatan ini penting untuk mengetahui sejauh mana kemampuan mereka dalam membaca Al-Qur'an serta untuk melihat penerapan ilmu tajwid dalam bacaan mereka," ujarnya.

Para WBP yang mengikuti seleksi tampak serius dan fokus dalam mengikuti setiap tahapan kegiatan. Mereka satu per satu memperlihatkan kemampuan membaca Al-Qur'an dari juz 1 hingga juz 30, dengan pengawasan dan bimbingan dari petugas dan anggota takmir masjid.

Setelah kegiatan seleksi selesai, akan dilakukan evaluasi terhadap hasil yang telah diperoleh. Dari kegiatan ini diharapkan dapat diketahui sejauh mana kemampuan WBP dalam membaca Al-Qur'an dan penerapan ilmu tajwid. Hasil evaluasi akan digunakan sebagai bahan untuk pengembangan dan pembinaan selanjutnya.

Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen Rutan Kelas IIB Trenggalek dalam memberikan pembinaan yang holistik kepada para WBP, tidak hanya terbatas pada aspek keamanan dan tata tertib, tetapi juga pada pembinaan spiritual dan keagamaan.


Diharapkan melalui kegiatan seleksi membaca Al-Qur'an ini, para WBP dapat semakin memperbaiki kemampuan membaca Al-Qur'an dan memperdalam pemahaman mereka terhadap ajaran agama Islam.

(HUMAS RUTAN KELAS IIB TRENGGALEK)

#kemenkumhamRI #yasonnalaoly #kemenkumhamjatim #rutantrenggalek #ikadekdedywirawanarintama #infoseputartrenggalek #ilovetrenggalek #pastiwbk #wbkwbbm

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun