Mohon tunggu...
Humas Masemba
Humas Masemba Mohon Tunggu... Guru - MTs Negeri 9 Bantul

Akun resmi untuk publikasi MTs Negeri 9 Bantul.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Orang Tua Siswa MTsN 9 Bantul Manfaatkan Syawalan untuk Saling Memaafkan

3 Mei 2024   15:40 Diperbarui: 3 Mei 2024   15:44 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi

Bantul (MTsN 9 Bantul)--Paguyuban Orang Tua (POT) MTs Negeri 9 Bantul menyelenggarakan Syawalan Akbar pada Kamis (02/05/2024), bertempat di Musala Raudhatul Muta’allimin. Kegiatan tersebut dirangkai dengan acara Pengajian Guru, Orang Tua, dan Siswa (PGOS) yang diisi oleh Ustadz Arif Manshur.

Dalam acara tersebut, Bapak/Ibu wali siswa dan Bapak/Ibu guru MTs Negeri 9 Bantul saling bermaaf-maafan. Diawali dengan pembacaan ikrar syawalan, yang dipimpin oleh Sudaryoto. Kemudian saling bermusafahah (berjabat tangan) diiringi dengan alunan salawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Syawalan sendiri merupakan tradisi untuk menunjukkan sikap saling memaafkan dan merajut kembali hubungan yang harmonis di antara sesama. Dengan melakukan Syawalan, berusaha memperbaiki hubungan yang mungkin terganggu selama tahun berjalan.

Berdasarkan hal tersebut, Eko Sumediyono, selaku ketua panitia menuturkan bahwa Syawalan Akbar bertujuan untuk meningkatkan ukhuwah islamiyah serta menjalin keharmonisan antara guru, siswa, dan orang tua.

"Semoga di bulan mulia ini, kita mampu saling bermaaf-maafan, dan terus bersinergi untuk kemajuan siswa dan madrasah yang kita cintai ini," ujar Eko. (mfd)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun