Mohon tunggu...
Hartanto Sanjaya
Hartanto Sanjaya Mohon Tunggu... -

follow me @ my indexsite (http://hartantosanjaya.name)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mengatasi Penyakit Diabetes dan Kolesterol dengan Bawang Merah Putih

15 September 2013   13:32 Diperbarui: 24 Juni 2015   07:52 1518
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13792566391231543408

[caption id="attachment_288415" align="aligncenter" width="480" caption="Bawang merah bawang putih. Sumber: http://goo.gl/WbMj9p"][/caption] Punya masalah dengan panas dalam..? Atau kolesterol..? Atau penyakit gula/diabetes..? ambeien..? Ini dia obatnya, silakan coba dan nikmati khasiatnya… Dalam suatu obrolan dengan orang tua, didapat topik yang menarik seputaran masalah kesehatan. Terutama adalah bagaimana ia mengatasi kesehatan dirinya sendiri setelah bertahun-tahun mengalami “ketidaknyamanan” kesehatan. Sebut saja ia dengan nama Pak John. Pak John, yang kini usianya hampir 70 tahun, dulu sering masuk angin, panas dalam, dan juga mengalami gangguan penyakit ambeien yang cukup parah. Saat “kumat” maka ia sangat takut akan “kehabisan darah” yang karena ambeien tadi maka darah mengucur dengan deras dari luka yang ada. Dari berbagai bacaan, akhirnya Pak John menemukan “formulasi” untuk mengatasi masalah ambeien dan panas dalam serta masuk angin yang sering ia derita. Ia mulai mengonsumsi bawang merah dan bawang putih. Apa formulanya..? Sediakan dua bawang merah dan satu siung bawang putih “laki”. Makanlah kedua bawang itu pagi dan sore. Perbanyak minum air putih. Selesai. Sedemikian sederhananya..? Ya, begitulah, hanya demikian saja maka selesai masalah. Bagaimana dengan rasanya..? Bukankah “bau bawang” itu sangat menyengat, dan lagi rasanya yang …$#@&%$… sangat tidak bersahabat dengan lidah kita… Untuk mengatasinya gampang, kata Pak John. Makanlah seenaknya aja. Misal dengan iris tipis, kemudian campur dengan kecap. Dan dapat dimakan dengan makanan lain bersamaan dengan saat makan pagi atau malam. Gampang, ‘kan..? Aha, bagaimana dengan penyakit gula atau diabetes..? Bisakah sang pasangan bawang ini membantu penyembuhannya..? Pak John cerita, untuk penyakit gula dan juga kolesterol, maka obatnya sama saja. Dengan cara yang sama pula untuk mengonsumsinya. Hal ini sudah ia buktikan dengan beberapa rekan dan tetangganya yang mengeluh terkena sakit gula dan juga ada yang terkena kolesterol. Bagaimana pembuktian tingkat keberhasilannya? Gampang, kata Pak John. Periksa kadar gula/kolesterol di laboratorium (atau counter kesehatan di mal/plaza yang sering kita lihat). Lalu konsumsi bawang merah dan bawang putih sesuai dengan anjurannya tadi selama seminggu secara kontinyu. Lakukan kembali cek kadar gula/kolesterol-nya. Bersiaplah dengan hasil yang akan menggembirakan, tentunya dengan ijin dari Yang Maha Kuasa. Hal ini juga berlaku untuk penyakit flu dan sinusitis. Pak John bukan orang yang berlatar belakang pendidikan kesehatan, tetapi otodidak dan pengalaman yang ia coba untuk diri sendiri dan juga sekitarnyalah yang membuat ia yakin bahwa formula tadi sudah cukup baik untuk beberapa penyakit. Dan, yang penting, ia sudah membuktikan bagi dirinya sendiri dan beberapa rekan serta tetangganya. Untuk kasus tertentu, saya juga telah mencobanya. Alhamdulillah berhasil. Anda berani mencoba demi kesehatan anda..? : ) */ Saya re-post dari blog saya di Catetan kecil httsan http://goo.gl/WbMj9p

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun