Konsolidasi yang dibangun, mengarahkan fokus Telkom Group pada tiga pilar utama :
Membantu akselerasi digitalisasi pada bisnis segmen pemerintahan dan perusahaan skala besar melalui solusi digital IT yang dihadirkan di Telkom Solution.
Membantu pebisnis skala SME Small, Medium and Enterprises : Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia, melalui ekosistem solusi digital yang dihadirkan Indibiz.
Membantu mengoptimalkan penetrasi produk dan layanan digital IT milik anak perusahaan Telkom Group di berbagai sektor industri.
KonklusiÂ
Kolaborasi yang dilakukan Telkom Group ini tentunya membawa angin segar bagi para pelaku bisnis, karena langkah strategis ini mampu mempercepat proses transformasi digital di semua sektor industri di Indonesia.
Penyempurnaan pada proses bisnis, memperkuat solusi dan inovasi yang berkelanjutan, membuat Telkom Group semakin optimis bisa membantu penyederhanaan proses bisnis, efisiensi operasional dan peningkatan pengelolaan aset pelanggan B2B di semua sektor.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI