Mohon tunggu...
Aufa Helga Ramdhani
Aufa Helga Ramdhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

23107030089(Mahasiswa Aktif UIN SunanKalijaga)

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Berlomba Menembus Viralitas

11 Mei 2024   22:46 Diperbarui: 11 Mei 2024   22:49 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malam hari nan panjang dihiasi oleh kehampaan yang tiada akhir. Berbaring di atas kasur busa merah yang empuk dan nyaman. Smartphone menyala sepanjang malam, penuh keramaian didalamnya. notifikasi media sosial yang tiada hentinya penuh akan informasi. Ada yang penting, ada yang tidak penting, ada yang tidak sengaja masuk pula tanpa tahu kenapa notifikasi tersebut ikut terpajang di atas kolom pemberitahuan.

Salah satu notifikasi yang membuat saya tertarik dari puluhan notifikasi lainnya ialah notifikasi Instagram saya. Seketika saya membuka Instagram saya. Penuh dengan notifikasi. Dan yang membuat saya tertarik dari sekian banyaknya notifikasi Instagram, ialah notifikasi dari akun Instagram @aduinfest.

Penuh dengan rasa ketertarikan dan penasaran saya memutuskan untuk melihat akun tersebut. Terdapat sebuah postingan yang membuat saya seketika terbangun dari kasur saya sembari berkata "wahhh menarik sekali". Saya tertarik akan desain yang disajikan dalam akun tersebut yang menggunakan unsur nusantara didalamnya. Rasa ketertarikan dan penasaran tadi berkembang menjadi rasa obsesif pada akun tersebut. Karenanya saya mencari lebih dalam mengenai segala hal tentang akun tersebut.

Setelah dua hari melakukan riset secara berkala, saya menemukan bahwa akun tersebut merupakan sebuah akun acara yang dikelola oleh mahasiswa dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta khususnya mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi. Ternyata, para mahasiswa Ilmu Komunikasi khususnya yang mendalami bidang advertising mengadakan sebuah event menarik yang mampu menjadi wadah pengembangan diri di bidang kreatif. Event tersebut bernama Aduin Festival 2024.

Aduin Festival 2024 membawakan tema Nusantara dengan judul tema Wahana Nusantara. Dijelaskan bahwa latar belakang pengambilan tema tersebut berdasar pada wahana yang ada di taman bermain. Wahana yang ada di taman bermain memiliki karakteristik masing-masing dan tentunya dengan jumlahnya yang sangat banyak. Berdasar dari wahana tersebut, para mahasiswa ingin mempresentasikan Negara Indonesia yang kaya akan keberagaman dan kekayaan budaya didalamnya. Disini kita bisa mengerti mengapa para mahasiswa mengambil tema tersebut, yaitu karena banyaknya kekayaan di Indonesia yang perlu kita eksplor lebih jauh


Aduin Fest kali ini mengangkat tagline yaitu show your ability, beyond virality. Tagline tersebut dipakai karena dalam dunia advertising sekarang, kreatifitas seorang advertiser akan diuji melalui berbagai media sosial yag saat ini menggunakan patokan viral untuk mengukur sukses atau tidaknya suatu iklan.

Dalam rangkaian acaranya, Aduin menyajikan berbagai acara yang menarik seperti seminar, workshop, advertising competition, dan awarding night. Tentunya,semua konsep acara tersebut memiliki tema mengenai kebudayaan, keberagaman, dan kekayaan di Indonesia yang bisa kita jelajahi melalui bidang komunikasi khususnya periklanan.

Acara seminar adalah acara pertama, Dalam seminar Aduin Fest mendatangkan seorang advertiser yang bernama Ardhi Iswansyah atau yang lebih dikenal dengan nama pangguang Ardhiqeju. Seminar akan membahas mengenai isu yang sedang hangat di Indonesia khususnya pada bidang advertising yang dimana banyak ditemukannya brand-brand yang menggunakan brand ambassador dari luar negeri. Tenta saja hal ini bukanlah sebuah masalah serius. Namun, muncul banyak pertanyaan khususnya pertanyaan apakah brand ambassador dalam negeri tidak mampu bersaing.

Acara yang kedua adalah Workshop, dalam Workshop, Aduin menghadirkan salah satu advertiser terkenal yang karya sudah terpajang dimana-mana, yaitu Bowen Sutanto. Bowen merupakan salah satu anggota dari tim Chandra Liow yang mendapatkan tugas untuk menggarap konten Youtube Rewind. Bowen mendapatkan tugas untuk membuat poster Youtube Rewind dari tahun 2020 hingga 2023 lalu. Disini, aka nada bedah poster Youtube Rewind dan praktek langsung yang akan dipandu oleh Bowen Sutanto. Dan ini merupakan kali pertama Poster Youtube Rewind dibedah dalam sebuah acara.

Instagram @aduinfest
Instagram @aduinfest

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun