Mohon tunggu...
Harris Aryadin
Harris Aryadin Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Agribisnis

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

4 Wakil Indonesia Hadapi Unggulan pada Babak Pertama French Open 2024

5 Maret 2024   15:24 Diperbarui: 5 Maret 2024   15:34 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Apriani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti (website/pbsi.id)

Turnamen bulutangkis, French Open 2024 merupakan salah satu turnamen BWF World Tour super 750. Turnamen tersebut, akan berlangsung mulai, Selasa (5/3/24) sampai dengan Minggu, (10/3/24) di Paris, Prancis.

Terdapat 13 wakil Indonesia yang akan berjuang pada Prancis Open 2024. Empat diantaranya akan mengawali turnamen tersebut dengan cukup sulit. Mereka akan memulai turnamen ini dengan menghadapi pemain unggulan.

Berikut 4 pemain Indonesia yang akan menghadapi pemain unggulan pada babak pertama turnamen badminton French Open 2024.

1. Chico Aura Dwi Wardoyo akan menantang unggulan ke-6 dari Jepang

Pertama ada tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo. Pemain Indonesia yang berada diperingkat ke-32 dunia tersebut, akan menghadapi tunggal putra unggulan ke-6 dari Jepang. Dia adalah Kodai Naraoka, yang saat ini berada diperingkat ke-6 BWF.

Head to head, antara Chico Aura Dwi Wardoyo, dengan Kodai Naraoka yaitu, masih 0-0. Pertandingan ini akan menjadi pertemuan perdana mereka. Meskipun kalah dari segi peringkat, namun dengan tekad dan persiapan yang baik, tidak menutup kemungkinan Chico dapat memberikan kejutan dan meraih kemenangan.

2. Apriani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti menghadapi unggulan ke-3 dari Korea Selatan

Selanjutnya yaitu, Apriani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti. Ganda putri Indonesia tersebut, akan menantang pemain unggulan dari Korea Selatan. Mereka adalah, pasangan Kim So Yeong/Kong Hee Yeong, yang merupakan unggulan ke-3.

Kedua pasangan ganda putri ini, sudah pernah bertemu sebanyak dua kali, untuk keunggulan ganda putri Indonesia. Pada pertemuan terakhir, Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menaklukkan ganda putri Korea Selatan tersebut. Mereka mampu menghentikan perlawanan Kim So Yeong/Kong Hee Yong, dalama dua game langsung, dengan skor 21-9, dan 22-20, pada babak semifinal BWF World Championship 2023.

3. Meilysa Trias Puspitasari dan Rachel Allessya Rose hadapi unggulan ke-2

Ganda putri Indonesia lainnya, yang juga menghadapi pemain unggulan adalah Meilysa Trias Puspitasari dan Rachel Allessya Rose. Pasangan Indonesia yang berada diperingkat ke-33 dunia tersebut, akan menantang pemain unggulan ke-2 dari Korea Selatan. Mereka adalah pasangan junior - senior, Baek Ha Na dan Lee So He.

Head to head antara dua ganda putri ini masih 0-0. Pertandingan ini, akan menjadi pertemuan pertama mereka. Walaupun kalah dari segi peringkat. Namun, mereka juga memiliki peluang untuk memberikan kejutan, dan menaklukkan ganda putri Korea Selatan tersebut. Asalkan, mereka tampil percaya diri, dan memiliki mental juara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun