Mohon tunggu...
sri hairaniput
sri hairaniput Mohon Tunggu... Akuntan - Man jadda wajada

Man jadda wajada | Penulis Pemula | "tidak apa apaa, semuanya akan baik-baik saja, akan ada masa depan yang cerah sedang menanti mu "

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Self Healing Aku adalah Terapi Menulis

9 Agustus 2021   07:45 Diperbarui: 9 Agustus 2021   07:59 251
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Terapi Menulis (dokpri)

Setiap manusia pasti pernah merasa sedih atau bahkan mengalami trauma dari beberapa pengalaman di dalam hidupnya. Seperti, gagal dalam mencapai sesuatu, mengalami kejadian yang tidak diinginkan, tidak bisa memaafkan diri sendiri dan lain-lain. Namun, bagaimana cara mengobati luka yang tak terlihat itu, bagaimana cara menyembuhkan luka yang ada di dalam batin diri kita sendiri. 

Untuk mengobati luka batin tersebut bisa melakukan terapi pada tenaga profesional, bahkan bisa dimulai dari diri sendiri dengan Self Healing. Self healing ini saya menemukan solusi dalam hidup saya yaitu menulis.

Dalam pembahasan ini saya akan menjelaskan Self Healing dengan Terapi Menulis dan juga menceritakan sedikit bagaimana saya menemukan solusi Self healing dalam hidup saya beberapa minggu ini dengan Terapi menulis.

Self healing diartikan secara umum adalah sebuah proses penyembuhan luka batin atau mental yang dilakukan secara mandiri. Luka batin ini dapat disebabkan oleh banyak hal. 

Misalnya saja trauma masa kecil, kegagalan yang mengecewakan, dan cemas terhadap sesuatu. Sehingga kesedihan lainnya yang dapat memicu stress atau depresi. 

Dari pengertian di atas saya mengambil inti dari kata “proses penyembuhan luka batin atau mental yang dilakukan secara mandiri dan beberapa hal luka batin yang saya rasakan yaitu kegagalan yang mengecewakan, kecemasan terhadap sesuatu dan kesedihan maupun rasa tertekan yang dapat membuat saya stress atau depresi beberapa waktu belakangan ini”.

Beberapa belakangan ini saya mengalami luka batin atau mental saya merasa tertekan yang disebabkan beberapa hal. Yaaa, sebelum yang saya bilang tadi ada beberapa hal yang membuat saya stress, tertekan mungkin sampai depresi. Ada beberapa permasalahan yang terjadi dalam hidup saya. 

Beberapa waktu yang lalu, saya sampai tidak bisa menemukan jalan keluarnya dari permasalahan yang saya alami. Bisa dibilang ada masalah pribadi yang berkaitan dengan keluarga semacam adanya suatu tekanan batin yang benar-benar membuat saya stress dan tidak tahu berbicara dengan siapa. 

Menurut saya itu adalah suatu hal yang sangat privasi yang tidak bisa diungkapkan. Lalu ada satu hal yang membuat batin ini terluka atau mental saya tertekan yaitu “kenapa saya susah sekali mendapatkan pekerjaan saat ini dan banyaknya pekerjaan di sini, kenapa tidak ada satupun yang lolos dan tidak menerima saya untuk bekerja. 

Bertanya-tanya, “apa salah saya?, dimana letak kesalahan saya? Apa yang mesti saya lakukan?” itu muncul dibenak saya dan berfikir bahwa lebih baik saya tidak ada di dunia ini lagi. Itu benar-benar suatu hal yang membuat saya kaget dan kenapa saya bisa berfikiran seperti itu. 

Lalu setiap hari menunggu ada kah panggilan kerja atau setelah interview apakah aku diterima tapi nyatanya “Zonk”. Merasa lelah batin, lelah pikiran, lelah semuanya, sampai-sampai tidak tahu apa yang mesti dilakukan. Bertanya, apa kelebihan dan kekuarangan saya, betul-betul ingin mencari hal tersebut dalam diri saya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun