Mohon tunggu...
Hafiz Rahman
Hafiz Rahman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar

Hobi : Membaca Buku

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Data Scientist: Pekerjaan Masa Depan yang Patut Dipertimbangkan

11 Juli 2022   01:08 Diperbarui: 11 Juli 2022   02:56 607
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Sumber Gambar : https://binus.ac.id/wp-content/uploads/2020/10/46-0-Berikut-Profesi-yang-Menjanjikan-bagi-Jurusan-Data-Science.jpg)

Teknologi  pada era digital ini berkembang dengan sangat pesat, khususnya dalam bidang data.  Pada masa lalu  memiliki data yang ukurannya Megabyte saja sudah terasa sangat besar.

Namun, pada era sekarang ini, data dengan ukuran Gigabyte maupun Terabyte sudah seperti makanan sehari-hari yang kita kelola untuk berbagai aktivitas. Bahkan tanpa disadari, setiap hari kita menghasilkan banyak sekali data dan menyebarkannya melalui media sosial, aplikasi smartphone dan mesin pencari. Kumpulan data yang begitu besar inilah yang dinamakan big data. 

Saat ini, banyak perusahaan yang telah menggunakan big data sebagai roda kehidupannya. Mungkin salah satu dari kita pernah mempertanyakan bagaimana Google mampu untuk mencari jalur atau jalan terbaik ketika kita hendak bepergian.

Pertanyaan lain yang mungkin terlintas di pikiran kita bagaimana Marketplace seperti Shopee dan Tokopedia mampu merekomendasikan produk yang sesuai dengan kita dengan hanya  berbelanja beberapa kali di Marketplace tersebut.

Big data memainkan  peran yang penting disini. Di dalam big data tentu terdapat banyak informasi dan pola-pola tertentu yang bisa kita dapatkan.

Katakanlah data yang ada pada Google Maps yang berisikan nama jalan, panjang jalan, dan bagaimana kondisi jalan seperti macet atau tidak atau hanya bisa dilewati oleh kendaraan tertentu seperti jalan tol yang hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda empat atau lebih.

Namun untuk mendapatkan informasi  yang benar benar berguna kepada pengguna yang tepat di dalam big data tersebut bukanlah pekara yang mudah.

(Sumber Gambar : https://www.komprise.com/wp-content/uploads/unstructuredData-768x415.jpg)
(Sumber Gambar : https://www.komprise.com/wp-content/uploads/unstructuredData-768x415.jpg)
Terlihat pada gambar di atas bahwa data yang tidak terstruktur memiliki jumlah yang meningkat secara eksponesial pada beberapa tahun ke belakang. Data yang tidak terstruktur ini membutuhkan pengolahan yang sesuai apalagi jika jumlah data yang akan digunakan bersifat besar. Data science menjadi jawaban dalam permasalahan untuk mendapatkan sebuah informasi dibalik semua ini.

Apa itu Data Science ?

Data science merupakan suatu disiplin ilmu yang menggabungkan pengetahuan statistika, matematika, pemrograman, dan suatu pengetahuan khusus seperti kesehatan,bisnis, sosial. pariwisata dsb. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun