Mohon tunggu...
Guskowiranata
Guskowiranata Mohon Tunggu... Human Resources - Dari tak ada menjadi ada dan akhirya tidak ada

Suka ditindas

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Siapa Yang Menciptakan Tuhan?

3 November 2012   01:28 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:03 250
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

KITA MEMPERCAYAI… Manusia adalah ciptaan Tuhan, terdapat perbedaan sangat mendasar antara Tuhan dan manusia, diantara Pencipta dengan cipataanNya.Manusia ciptaan Tuhan tapi manusia bukanlah Tuhan seutuhnya, walaupun manusia memiliki nilai-nilai yang mirip keTuhanan. Seperti manusia menciptakan robot, namun robot itu tidak akan bisa menyamai manusia seutuhnya.

KITA MEYAKINI…. Tuhan adalah pengendali mutlak atas segala ciptaanNya, salah satunya makluk hidup itu sebagai obyek yang dikendalikan. Di jagat raya ini tidak ada satu kekuatan apapun yang tidak dikendalikan Tuhan. Obyek besar dan kecil dari atom sampai kosmos dikendalikan oleh kekuatan maha besar. Tuhan menciptakan dan mengendalikan jagat raya yang terdiri dari kombinasi dari atom-atom. Apa yang terjadi jika semua kegiatan jagat raya ini diserahkan kepada atom? Dunia ini akan menjadi berantakan dan tidak indah, kiamat..!!

KITA MENYADARI…. Sebagai makhluk ciptaanNya manusia juga pencipta. tapi bukan pengendali utama atas ciptaan dan atas segala perbuatannya. Manusia tidak mengetahui perbuatannya akan berakibat apa, bahkan manusia kadang tidak tahu harus berbuat apa, Kepastian bukanlah hak manusia, dia hak Sang Pencipta.Seperti Tukang Sulap yang mampu merubah batu menjadi Burung, apakah benar batu itu bisa menjadi Burung? rahasia itu hanya diketahui oleh Si Tukang Sulap penciptanya dan para pembantu-pembantu yang ada dibelakangnya. Tuhan mengendalikan semua ciptaannya dengan ghaib seperti Tukang Sulap. Untuk mengetahui rahasia Tukang Sulap maka orang harus masuk ke dalam lingkungannya.

LALU PERTANYAANNYA…. Siapakah yang menciptakan Tuhan?


Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun