Mohon tunggu...
Gilbert FerdinandSimboh
Gilbert FerdinandSimboh Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswi aktif di Universitas Slamet Riyadi. mengambil Jurusan Ilmu Hubungan Internasional dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Jireh

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penyuluhan Pencegahan Covid-19 kepada Warga Desa Gagaksipat, Boyolali

25 Agustus 2021   23:14 Diperbarui: 25 Agustus 2021   23:37 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pandemu COVID-19 di Indonesia nampak belum reda keadaannya. Banyak kegiatan yang dihentikan akibat penularan yang sangat ganas. Namun, hal tersebut tidak menghentikan para mahasiswa semester 6 Universitas Slamet Riyadi Surakarta untuk menjalani Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) yang terhitung sejak hari Senin (27/7/2021). 

Dibuktikan dengan penyuluhan yang diberikan oleh Gilbert, selaku mahasiswa yang memiliki program kerja individu mengenai Penyuluhan Pencegahan COVID-19 kepada Warga Desa Gagaksipat, diminati dan menarik minat warga sekitar untuk mengetahui lebih lanjut mengenai materi yang diberikan oleh Gilbert. Penyuluhan yang diadakan, mengundang 20 warga, termasuk anggota Karang Taruna Krangkungan yang tetap menjaga protokol kesehatan yang berlapre

"Penyuluhan yang diberikan sangat diminati warga dikarenakan warga Desa Gagaksipat kurang tahu menahu mengenai COVID-19.  Jadi, dengan adanya penyuluhan ini, menjadi sebagai wadah kesempatan untuk membekali pengetahuan dan edukasi lebih lanjut mengenai COVID-19", ujar Gilbert Ferdinand Simboh, selaku presenter yang membawakan penyuluhan pencegahan COVID-19 tersebut pada Jumat (20/8).

Selanjutnya, presentasi yang dibawakan dilanjutkan oleh Defita, seorang tenaga medis di bidang Ahli Gizi di sebuah rumah sakit di Solo. Beliau membawakan sebuah materi mengenai gaya hidup sehat di masa pandemi. Hal tersebut, dirasa penting dikarenakan pada saat ini, hidup sehat juga diatur dari gizi yang kita peroleh, maupun gaya hidup kita yang makin diperketat untuk menjaga asistem imun dalam tubuh untuk menangkal semua jenis penyakit.

("Pada pandemi saat ini, gizi dan kandungan makanan yang harus kita peroleh jauh lebih padat daripada kebiasaan sebelumnya. Kebutuhan gizi diperlukan agar sistem imun di dalam tubuh kita menjad ilebih kuat untuk menangkal semua jenis penyakit. Diikuti dengan istirahat yang cukup untuk memberikan perlindungan ekstra di kala pandemi sekarang", ujar Defita.

Semua kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan suatu upaya untuk pencegahan penularan virus Covid-19 yang saat ini masih terjadi disekitar kita. Kegiatan lain yang bisa di lakukan untuk mencegah adanya penularan virus Covid-19 adalah dengan menggunakan masker dan menjauhi kerumunan. Maka dari itu pemerintah hingga saat ini masih menghimbau kepada semua warga untuk melakukan pembatasan aktivitas diluar ruangan dan memperbanyak kegiatan didalam rumah.

Seperti yang diketahui bersama, virus Covid-19 kini bermutasi menjadi varian baru yang lebih berbahaya. Hal ini membuat team KKNT Unisri yang berlokasi di Gagaksipat, Boyolali ini menjadi semakin waspada dalam menjalankan berbagai aktivitas. Selain berhati-hati, langkah lain yang dilakukan KKNT Unisri di Gagaksipat adalah dengan membuat berbagai program kerja seperti bergotong royong membersihkan lingkungan, membagikan masker kepada warga sekitar, bahkan dengan melakukan penyuluhan mengenai bahaya dan pencegahan Covid-19.  

Tidak hanya penyuluhan sebagai program kerja utama, KKN-T UNISRI juga berkesempatan memeriahkan persiapan kemerdekaan Indonesia dengan memasang lampu jalan serta pemberian cat kedua Gapura yang ada pada RT.03 dan RT.04 Desa Gagaksipat. Hal ini dilakukan sebagai kepedulian dan sebagai keikutsertaan membela bangsa dan tanah air dalam pengabdian nyata yang diharapkan nantinya dapat membantu warga dalam kehidupan bermasyarakat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun