Mohon tunggu...
Rachmad Gempol
Rachmad Gempol Mohon Tunggu... -

RACHMAD YULIADI NASIR, Jurnalis Independent. Mesjid Deah Bitay Aceh Turkiye Jl.Teungku Di Bitay No.1\r\nBitay Jaya Baru Banda Aceh 23235. SMS: 088260020123\r\n

Selanjutnya

Tutup

Politik

Rakyat Memilih Pada Pemilu Legislatif 2014

9 April 2014   18:05 Diperbarui: 23 Juni 2015   23:52 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

JAKARTA-GEMPOL, Di seluruh Indonesia pada hari Rabu, 9 April 2014, merupakan hari yang keramat. Setiap rakyat berbondong-bondong datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang terdekat.

Mereka memberikan suara yang sah bagi calon-calon anggota DPRK, DPRD, DPD dan DPR RI. Sekarang ini para wakil yang akan duduk di kursi dewan merasa sangat membutuhkan dukungan dari rakyat. Suara rakyat yang akan menentukan apakah caleg dan partai tersebut mendapat kursi atau tidak.

KPU (Komisi Pemilihan Umum) pusat telah mendistribusikan surat suara ke seluruh Indonesia, dari Sabang hingga Merauke serta ke luar negeri juga.

Dari Ujung Indonesia, Sabang Aceh maka suasana pemilihan umum 2014 terlihat sangat tertib, aman dan lancar. Di TPS 8 Kota Atas (Kuta Ateuh) maka semuanya dimulai sejak pukul 08:00 WIB. Pembukaan oleh ketua KPPS, pengucapan sumpah oleh semua petugas dan saksi serta penghitungan surat suara.

Setelah berjalan 45 menit maka setiap orang yang telah datang membawa undangan untuk memilih dan telah diberi nomor antrian dipersilahkan untuk menuju bilik suara.

Dengan mengantongi nomor urut 5 untuk mencoblos surat suara yaitu DPRK Sabang, DPRA, DPD dan DPR RI. Tepat jam 09:03 WIB, selesailah pencoblosan kloter pertama dari 12 orang yang muat di ruangan kelas SDN 2 Sabang.

Panitia telat menempel tanda gambar partai politik yang berisi nama caleg di papan pengumuman. Untung saja sudah ada nama-nama caleg dan partai politik apa yang akan dipilih dalam kepala.

Ada juga yang salah masuk ke TPS 8 dari TPS 7. Rupanya mereka tidak membaca surat undangan dengan benar. Terjadi kekacauan sejenak dan dapat diatasi.

Pasca mencoblosan dan diberi tanda tinta agar dapat diketahui telah mencoblos selanjutnya melihat dahulu papan pengumunan nama-nama para calon kandidat pemenang pileg 2014.

Selamat mencoblos, jangan golput. Siapa pemenangnya tunggu hasil resmi dari KPU/KIP yang akan meliris segera secara resmi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun